Hong Kong Open 2019 - Sahabat Marcus Fernaldi Gideon Usung Target Tinggi Demi Olimpiade Tokyo 2020

Eko Isdiyanto Rabu, 13 November 2019 | 11:11 WIB
Wong Wing Ki Vincent, tunggal putra Hong Kong (hidayati)

Akan tetapi, masalah pribadi yang menerpanya membuat Wong mengalami penurunan performa.

Dilansir BolanStylo.com dari bwfworldtour.bwfbadminton.com, sang ayah berpulang pada Agustus lalu, di saat yang bersamaan istrinya tengah dalam kondisi hamil.

Instastory pebulu tangkis Hong Kong, Wong Wing Ki Vincent (kiri) dan Marcus Fernaldi Gideon

"Saya harus mengurus banyak hal, saya harus mengurus pemakaman (ayah) hadu tidak dapat bermain dengan baik dalam beberapa bulan terakhir," ucap Wong Wing Ki.

"Di sisi lain, kabar baiknya istri saya tengah hamil. Jadi terlalu banyak hal yang harus saya tangani. Itu adalah tantangan," imbuhnya.

Baca Juga: Kerap Bikin Marcus/Kevin Kesulitan, Yuta Watanabe Blak-blakan Sosok Perempuan Sempurna di Matanya

Mencoba bermain efektif, Wong berharap hasil memuaskan di Hong Kong Open 2019 mempermudah dirinya berlaga di Olimpiade Tokyo 2020.

Ia mengaku tidak banyak berpikir dan mengklaim hanya perlu fokus dalam bermain untuk dapat berlaga di Olimpiade Tokyo 2020.

 
 
 
View this post on Instagram
 
 
 

A post shared by Wong Wing Ki Vincent (@wong.w.vincent) on

"Saya akan terus mencoba untuk dapat berlaga di Tokyo," ujar Wong.

"Saya harus bermain dengan baik hingga mencapai babak semifinal dan final.

Baca Juga: Kritik Cristiano Ronaldo, Kiper Man City Klaim Akun Twitternya Diretas

"Syaa tidak terlalu banyak berpikir, saya hanya berfokus pada apa yang harus dilakukan," imbuhnya.

Jonatan Christie menjadi lawan Wong Wing Ki di babak pertama Hong Kong Open 2019 yang digelar pada hari ini, Rabu (13/11/2019).

Hingga berita ini diturunkan pertandingan keduanya telah memasuki rubber game, gim pertama dimenangi oleh Wong, sementara gim kedua berhasil direbut Jonatan Christie.



Source : bolastylo.bolasport.com,bwfbadminton.com
Penulis : Eko Isdiyanto
Editor : Eko Isdiyanto
Video Pilihan