Usai Gagal Juara Gara-gara Marcus/Kevin, Ganda Putra Jepang Alami Nasib Pahit di Hong Kong Open 2019

Ananda Lathifah Rozalina Rabu, 13 November 2019 | 16:31 WIB
(ka-ki) Kevin Sanjaya Sukamuljo/Marcus Fernaldi Gideon bersama Takeshi Kamura/Keigo Sonoda (Jepang) sesaat sebelum naik podium Fuzhou China Open 2019, di Haixia Olympic Sports Center, Fuzhou, China, Minggu (10/11/2019). (BADMINTON INDONESIA)

BolaStylo.com - Ganda Jepang, Takeshi Kamura/Keigo Sonoda kembali menelan kekecewaan pekan ini di Hongkong Open 2019.

Takeshi Kamura/Keigo Sonoda kini harus menelan pil lebih pahit dari pekan lalu.

Jika pekan lalu di Fuzhou China Open 2019 mereka gagal juara usai ditaklukan Marcus Fernaldi/Kevin Sanjaya, kini di Hongkong Open 2019 hal lebih miris terjadi.

Unggulan keempat Hong Kong Open 2019 itu harus tersingkir dini usai gagal menangani wakil Korea Selatan, Choi Solgyu/Seo Seung Jae.

Menghadapi Choi/Seo di babak pertama, Kamura/Takeshi bersaing cukup ketat di gim pertama.

Baca Juga: Lama Menghilang, Ganda Putri China Ini Dipuji Makin Cantik Saat Tampil ke Publik

Namun, ganda putra nomor 1 di Jepang itu kehilangan gim pertama dengan skor 19-21.

Di gim kedua hal yang sama terjadi, Kamura/Takeshi kalah dengan skor 18-21.

Hasil ini memastikan, Kamura/Sonoda harus mengalami nasib pahit tersingkir dini dan kembali gagal meraih gelar juara di kompetisi tersebut.

Sementara itu, Choi/Seo akan melaju ke babak berikutnya dan bertemu dengan wakil Taiwan, Lee Jhe-Hui/Yang Po-Hsuan.

 



Source : BWF
Penulis : Ananda Lathifah Rozalina
Editor : Ananda Lathifah Rozalina
Video Pilihan