Hong Kong Open 2019 - Rival Bebuyutan Marcus/Kevin Dapat Rejeki Nomplok di Babak Kedua

Ananda Lathifah Rozalina Kamis, 14 November 2019 | 14:12 WIB
Pasangan ganda putra China, Li Junhui/Liu Yuchen, berpose setelah menjalani laga perempat final Indo (ISTIMEWA)

BolaStylo.com - Ganda putra China, Li Jun Hui/Liu Yu Chen mendapatkan keuntungan besar di babak kedua, Kamis (14/11/2019).

Sudah jadi rahasia umum jika Li Jun Hui/Liu Yu Chen merupakan salah satu musuh bebuyutan ganda putra Indonesia, Marcus Fernaldi/Kevin Sanjaya.

Meski kerap kali kalah dari Marcus/Kevin, namun pertemuan kedua ganda putra itu selalu ramai.

Baru-baru ini, Li/Liu diketahui mendapatkan untung besar di babak kedua Hong Kong Open 2019.

Baca Juga: Hadapi Marcus/Kevin, Kocaknya Pebulu Tangkis Taiwan Smash Teman Sendiri

Seolah dinaungi Dewi Fortuna, Li/Liu sukses melaju ke babak perempat final tanpa perlu susah payah.

Pasalnya, calon lawan mereka di babak kedua yakni Takuro Hoki/Yugo Kobayashi mengambil keputusan mundur dari turnamen.

Hoki/Kobayashi memiliki mundur sebelum bertarung.

Keputusan itu membuat Li/Liu secara otomatis lolos mudah ke babak perempat final dan tinggal menunggu lawan berikutnya.

Sementara rival bebuyutannya lolos mudah, Marcus/Kevin masih harus berjuang menjalani pertarungan menghadapi wakil China lainnya, Huang Kai Xiang/Liu Cheng.

Pertarungan Marcus/Kevin vs Huang/Liu ini kemungkinan akan terjadi malam ini di parti ke delapan lapangan pertama.

 
 
 
View this post on Instagram
 
 
 

A post shared by BolaStylo (@bolastylo) on

 

 



Source : berbagai sumber
Penulis : Ananda Lathifah Rozalina
Editor : Ananda Lathifah Rozalina
Video Pilihan