Mantan Wasit Liga 1 Pimpin Laga Malaysia Vs Timnas Indonesia, Begini Reaksi Netizen Tanah Air

Eko Isdiyanto Senin, 18 November 2019 | 15:06 WIB
Wasit asal Iran, Alireza Faghani, yang menjadi salah satu pengadil di pertandingan Liga 1 2017. (weshley)

BolaStylo.com - Alireza Faghani, mantan wasit Liga 1 akan memimpin laga timnas Indonesia Vs Malaysia dalam lanjutan kualifikasi Piala Dunia 2022, netizen Tanah Air lontarkan komentar beragam.

Mantan wasit Liga 1, Alireza Faghani akan memimpin laga timnas Indonesia Vs Malaysia dalam lanjutan Grup G Kualifikasi Piala Dunia 2022.

Alireza Faghani akan memimpin laga timnas Indonesia melawan Malaysia yang digelar pada Selasa, (19/11/2019) di Stadion Bukit Jalil, Kuala Lumpur.

Penunjukkan wasit asal Iran yang kini bermukim di Australia itu pun mendapat komentar beragam dari netizen Tanah Air.

Seperti yang diketahui bersama Alireza Faghani merupakan sosok yang tak asing lagi bagi penggemar sepak bola di Indonesia.

Baca Juga: Pemain Malaysia Sebut Satu Pemain Timnas Indonesia yang Dianggap Paling Berbahaya

Dilansir BolaStylo.com dari BolaSport.com, Faghani berkesempatan merasakan atmosfer memimpin laga sepak bola Indonesia di kompetisi Liga 1 2017.

Beberapa klub besar Tanah Air yang berkompetisi di Liga 1 pernah merasakan jalannya pertandingan dipimpin wasit berlisensi FIFA ini.

 
 
 
View this post on Instagram
 
 
 

A post shared by Mola TV (@hanyaadadimolatv) on

Faghani memiliki jam terbang internasional sejak 2008 silam itu, tercacat enam kali menjadi pengadil di Liga 1 2017.

Beberapa klub besar Tanah Air yang sempat mendapatkan servis Faghani antara lain, Persija Jakarta, Persib Bandung, Persipura Jayapura, Barito Putera, Bali United, dan Arema FC.

Baca Juga: Mantan Wasit Liga 1 Pimpin Laga Timnas Indonesia Vs Malaysia

Persija Jakarta dan Persib Bandung jadi yang terbanyak dengan masing-masing dua kali mencicipi ketegasan wasit dari Liga Pro Iran itu.

Penunjukkan Faghani sebagai wasit yang memimpin laga timnas Indonesia melawan Malaysia di Kuala Lumpur ini pun mendapat komentar beragam dari netizen Tanah Air.

Berikut beberapa komentar beragam netizen Tanah Air terkait sosok Faghani yang akan memimpin laga timnas Indonesia Vs Malaysia di Kuala Lumpur.

Baca Juga: Sudah Beli Tiket, Jorge Lorenzo Liburan ke Bali Usai Pensiun dari MotoGP

@yusuf.f.us: "Mo siapa ge wasitnya tetep aje,"

@ari_awan21: "Ada sesuatu yang mengejutkan diselasa malam besok,"

@gunawanbasten: "Waduh salah satu Wasit Terbaik Asia Saat ini, Semoga adil dan sportif dalam memimpin pertandingan,"

@ipienmonyet: "Pasti di bayar lah itu nnti kalo sama tetangga sebelah,"

@penikmat_bola_indonena: "Ga usah bahas2 wasit deh...."

@hazani22: "Tanda tanda kemenangan memihak ke kita, hayoo Indonesia,"

@rekzyrafsanjani95: "Yg penting wasitnya bukan kayak Shaun Evans! Itu aj,"

@faizalsoekamti: "Wasit Kontroversi,"

@sang_aji: "Bisa dimanipulasi ga wasitnya,"

Baca Juga: Jarang Dimainkan, Kompatriot Eden Hazard Masih Betah di Chelsea

 
 
 
View this post on Instagram
 
 

Red Wine memang memiliki manfaat untuk tubuh, tapi sekali lagi, jangan berlebihan ya! #wine #redwine #bugar #gridnetwork

A post shared by BolaStylo (@bolastylo) on



Source : bolastylo.bolasport.com
Penulis : Eko Isdiyanto
Editor : Eko Isdiyanto
Video Pilihan