Malaysia Diminta Jangan Terlalu 'Kepedean' Melawan Timnas Indonesia

Aziz Gancar Widyamukti Selasa, 19 November 2019 | 15:48 WIB
Pemain timnas Malaysia memberikan penghormatan ke suporternya seusai mengalahkan timnas Sri Lanka pada laga persahabatan di Stadion Nasional Bukit Jalil, Kuala Lumpur, 5 Oktober 2019. (TWITTER.COM/FAM_MALAYSIA)

"Jadi, jangan bermain dengan cara yang membuahkan hasil yang mengecewakan, sementara para pendukung memiliki harapan besar bagi tim nasional untuk mendapatkan poin di depan mereka (di rumah)," ujarnya.

Pada pertemuan sebelumnya, Malaysia unggul 3-2 atas timnas Indonesia di Stadion Utama Gelora Bung Karno, 5 September 2019.

Baca Juga: Satu Hal yang Bikin Pelatih Malaysia Ketar-ketir Lawan Timnas Indonesia

Skuad Harimau Malaya juga baru saja menang 2-1 atas Thailand pada pekan lalu.

Mohd Hashim tak memungkiri bahwa hasil positif tersebut menambah motivasi para pemain Malaysia.

Namun di sisi lain, ia juga mengingatkan agar para juniornya tetap tampil maksimal pada laga kontra Indonesia.

Baca Juga: Laga Malaysia Vs Timnas Indonesia Tak Luput dari Pemberitaan Media Spanyol

"Kepercayaan diri itu memang bagus, namun harus diikuti dengan kerja keras, semangat, dan fokus, serta mengurangi kesalahan yang dapat menguntungkan tim lawan," ucapnya.

Selain itu, Mohd Hashim juga meminta Malaya Tiger tak emosional dan mewaspadai permainan cepat skuad Garuda.

Laga Malaysia kontra timnas Indonesia akan dihelat di Stadion Nasional Bukit Jalil, Kuala Lumpur, Selasa (19/11/2019) pukul 19.45 WIB.



Penulis : Aziz Gancar Widyamukti
Editor : Aziz Gancar Widyamukti
Video Pilihan