Jadi Suksesor Pochettino, Jose Mourinho Pelatih Paling Sering Bikin Kalah Tottenham Hotspur

Fauzi Handoko Arif Rabu, 20 November 2019 | 15:02 WIB
Jose Mourinho dikabarkan akan menjadi pelatih Arsenal. Hal itu dikabarkan karena Jose Mourinho telah bertemu dengan petinggi Arsenal, Raul Sanllehi. (twitter.com/BeWarmers)

BolaStylo.com - Tottenham Hotspur telah resmi mengumumkan Jose Mourinho sebagai pelatih baru sampai akhir musim 2022/2023.

Kehadiran Jose Mourinho ke Tottenham Hotspur ini telah mematahkan spekulasi yang menyatakan bakal bakal melatih Arsenal atau Real Madrid.

Kedatangan Jose Mourinho ke Tottenham Hotspur untuk menggantikan posisi Mauricio Pochettino yang diberhentikan tugasnya pada Rabu (20/11/2019) waktu Indonesia.

Pelatih berusia 56 tahun ini merupakan salah satu manajer paling sukses di dunia saat ini dengan raihan 25 trofi.

Mourinho juga terkenal karena kemampuan taktisnya saat mengelola FC Porto, Inter Milan, Chelsea, Real Madrid, dan Manchester United.

Baca Juga: Resmi Gantikan Pochettino, Segini Gaji Jose Mourinho di Tottenham!

Selain itu, Mourinho telah memenangkan gelar domestik dalam empat negara yang berbeda seperti Liga Portugal, Liga Inggris, Liga Italia, dan Liga Spanyol.

Pria kelahiran Setubal ini pun juga pernah memenangkan Liga Champions untuk Inter Milan (2010) dan FC Porto (2004).



Source : transfermarkt.co.uk,Tottenhamhotspur.com
Penulis : Fauzi Handoko Arif
Editor : Eko Isdiyanto
Video Pilihan