Lee Yong Dae Akui Indonesia Jago Banget Soal Bulu Tangkis, Ini Alasannya

Ananda Lathifah Rozalina Sabtu, 23 November 2019 | 13:03 WIB
Istri dari Lee Yong Dae (@yongdae88/instagram)

BolaStylo.com - Ganda putra Korea Selatan, Lee Yong-Dae memberikan pujiannya terkait kondisi bulu tangkis Indonesia.

Lee Yong-Dae baru-baru ini memberikan pendapatnya tentang bulu tangkis Indonesia.

Ganda putra Korea Selatan itu mengutarakan pemikirannya ketika menjadi bintang tamu di vlog milik Youtuber, Jang Hansol yang memiliki channel Korea Reomit.

Dalam sesi bincang-bincang dengan Jang Hansol, Lee mengutarakan pendapatnya soal bulu tangkis Indonesia.

Awalnya, Jang bertanya apakah Indonesia adalah negara yang jago soal bulu tangkis?

Lee pun menjawab dengan memberikan beberapa alasan.

Baca Juga: Hasil Korea Masters 2019 - Gara-gara Wakil Malaysia, Penjegal Langkah Ahsan/Hendra Gagal Juara di Tanah Sendiri

Mantan rekan Yoo Yeon-Seong itu menyatakan jika Indonesia sangat jago soal bulu tangkis.

"Wah Indonesia memang jago," tutur Lee.

Lee kemudian membeberkan beberapa alasan mengapa ia menyebut Indonesia negara yang cukup jago di olahraga tepok bulu tersebut.

Menurut Lee, Indonesia adalah salah satu negara yang rutin berprestasi di kompetisi kancah dunia.

"Indonesia berhasil panen medali emas secara rutin di Olimpiade dan turnamen lainnya," tutur Lee.

Selain itu, atlet Indonesia baik senior maupun yang sekarang juga tergolong hebat.

"Lalu, atlet Indonesia generasi sekarang memang hebat

Tapi kita juga harus ingat, atlet-atlet senior Indonesia itu luar biasa

Bahkan atlet-atlet asal Indonesia adalah para atlet yang saya kagumi dari dulu," tambah Lee.

 

Terlepas dari pendapat Lee, Indonesia memang mengukir banyak prestasi di dunia bulu tangkis.

Medali emas kompetisi akbar seperti Olimpiade pernah disumbang dari olahraga tepok bulu itu.

Selain itu, Indonesia kini menunjukkan persaingan ketat di sektor ganda dunia, meski Indonesia masih memiliki banyak tantangan di sektor tunggal.

 
 
 
View this post on Instagram
 
 
 

A post shared by BolaStylo (@bolastylo) on

 



Source : YouTube
Penulis : Ananda Lathifah Rozalina
Editor : Ananda Lathifah Rozalina
Video Pilihan