Manny Pacquiao Bakal Jadi Penyala Kaldron Api SEA Games 2019

Aziz Gancar Widyamukti Senin, 25 November 2019 | 13:51 WIB
Petinju legendaris, Manny Pacquiao akan menjadi penyala kaldron api SEA Games 2019. (bleacherreport.com)

BolaStylo.com - Petinju Filipina, Manny Pacquiao, akan memberi kejutan dalam upacara pembukaan SEA Games 2019.

Lima hari lagi ajang SEA Games 2019 akan resmi dibuka.

Upacara pembukaan SEA Games 2019 rencananya akan berlangsung di Philippine Stadium, Manila, Filipina, Sabtu (30/11/2019).

Sebanyak 11 kontingen dari negara peserta akan dipersiapkan untuk melakukan defile pada acara seremoni pembukaan SEA Games 2019.

Baca Juga: SEA Games 2019 - Thailand Keluhkan Kacaunya Penyediaan Makanan dan Minuman

Pihak penyelenggara ajang olahraga multievent terbesar se-Asia Tenggara itu pun telah menyiapkan sebuah kejutan.

Panitia penyelenggara nantinya akan menghadirkan sosok ikonik dalam dunia tinjua, yakni Manny Pacquiao.

Berdasarkan laporan dari media lokal Philstar, petinju 40 tahun itu akan menjadi penyala api kaldron pada acara pembukaan SEA Games 2019.

Baca Juga: SEA Games 2019 - Klarifikasi Pihak Hotel soal Pemain yang Terlantar hingga Tidur di Lantai

Dengan demikian, Manny Pacquiao akan menggantikan pesenam juara dunia Carlos Yulo yang sebelumnya direncanakan sebagai penyala api.

Namun demikian, Carlos Yulo tetap mendapat tugas penting dalam acara opening ceremony.

Carlos Yulo ditugaskan sebagai pembawa obor dan menyerahkannya kepada Manny Pacquiao.

Baca Juga: SEA Games 2019 - Pelatih Thailand Marah Timnya Batal Latihan Jelang Lawan Indonesia

Selanjutnya, Pacquiao akan menyalakan api kaldron SEA Games 2019 setinggi 50 meter yang menghabiskan dana Rp 15,2 miliar.

Kabar mengenai Pacquiao ditunjuk sebagai penyala api itu dibenarkan oleh Ketua Komite Penyelenggara SEA Games 2019, Alan Peter Cayetano.

"Itu bagian dari kejutan," kata Cayetano.

Baca Juga: Kekacauan SEA Games 2019 Jadi Pembahasan Serius Pelatih Jelang Laga Perdana

"Tapi aku bisa mengkonfirmasi padamu bahwa dia (Pacquiao) akan ada di sana. Dia memiliki peran sebagai salah satu ikon olahraga Filipina paling terkenal di dunia. Ini akan menjual negara pendek jika dia tidak ada di sana,

Namun demikian, Pacquiao enggan memberi keterangan mengenai keterlibatan dirinya dalam ajang tersebut.

Baca Juga: Jadwal Terbaru SEA Games 2019 Grup B Setelah Alami Perubahan

Untuk diketahi, ini bukan pertama kalinya Pacquiao mendapat tugas penting dalam sebuah ajang olahraga yang megah.

Pada Olimpiade Beijing 2008, ia berperan sebagai pembawa bendera Filipin dalam upacara pembukaan.



Source : Philstar
Penulis : Aziz Gancar Widyamukti
Editor : Aziz Gancar Widyamukti
Video Pilihan