Link Live Streaming Tottenham Hotspur Vs Olympiacos Liga Champions, Pembuktian Jose Mourinho!

Mutiara Kurnia Gusti Rabu, 27 November 2019 | 02:35 WIB
Logo Liga Champions (DOK UEFA)

Debut Jose Mourinho bersama Tottenham Hotspur akan berlanjut di kompetisi terbesar Benua Biru, Liga Champions, menghadapi Olympiacos.

Jose Mourinho yang terkenal selalu berhasil antarkan timnya ke babak 16 besar Liga Champions tentu menanggung beban berat.

Terhitung hanya sekali dirinya tidak berhasil antarkan timnya lolos dari fase grup, di musim 2007-2008 bersama Chelsea.

Itu pun karena Mourinho memang sudah dipecat dari pekerjaannya usai matchday pertama Liga Champions.

Disinggung hal tersebut, pelatih asal Portugal ini membeberkan alasannya saat konferensi pers.

Baca Juga: Resmi, Indonesia Miliki 7 Wakil di BWF World Tour Finals!

"Salah satu alasan mengapa tim saya tidak pernah gagal di fase grup adalah karena kami tidak pernah memikirkan apapun tentang fase grup dan apa yang akan terjadi selanjutnya," jelas Mou.

"Fase grup terdiri dari enam laga, kami hanya butuh dua kemenangan untuk lolos dan itulah yang menjadi fokus kami.

"Kami hanya harus fokus hal itu dan besok adalah satu diantaranya yang bisa memberikan hasil untuk kami di kualifikasi," tambahnya menegaskan.

Pelatih Tottenham Hotspur, Jose Mourinho.

Baca Juga: Baru Berlaga Satu Kali, Jose Mourinho Sudah Diminta Pensiun dari Tottenham Jika...



Source : bolastylo.bolasport.com
Penulis : Mutiara Kurnia Gusti
Editor : Eko Isdiyanto
Video Pilihan