Mohamed Salah Bikin Kaget Dejan Lovren Saat Akui Hal Ini

Ananda Lathifah Rozalina Rabu, 27 November 2019 | 10:30 WIB
Penyerang Liverpool, Mohamed Salah (TWITTER.COM/LIVECHOLFC)

BolaStylo.com - Bintang Liverpool, Mohamed Salah sempat membuat kaget rekan setimnya saat mengakui sebuah hal tak terduga

Mohamed Salah dan Dejan Lovren diketahui memiliki hubungan cukup dekat.

Kedua pemain Liverpool itu diketahui kerap bercanda dan berbicara akrab satu sama lain.

Baru-baru ini keduanya, tampak menjadi bintang dalam video kerjasama Liverpool dan Western Union.

Dalam penggalan singkat video tersebut, Salah tampak mengobrol akrab dengan Dejan tentang berbagai hal.

Baca Juga: SEA Games 2019 Akhirnya Beri Kabar Baik Setelah Berbagai Kekacauan Parah

Sampai kemudian, Salah membuat Dejan terkejut dan memasang mimik wajah tak percaya saat Salah menjawab terkait olahraga terbaik selain Sepak Bola.

Salah tiba-tiba menjawab jika ia bermain basket.

"Saya bermain basket," tutur Salah.

Jawaban itu langsung membuat wajah Dejan berubah ekspresi dan seolah ingin menyangkal.

"Kamu bermain basket?" balas Dejan.

Salah kemudian meminta waktu untuk menjelaskan jika yang ia maksud bukan bermain basket secara sungguhan, melainkan bermain gim basket.

"Iya, biarkan saya berbicara," ucap Salah.

"Tidak, tidak, saya hanya...," balas Lovren.

"Yang saya katakan adalah NBA di rumah, Playstation," jelas Salah yang membuat Dejan paham dan mengerti.

"Ah, oke karena saya tidak pernah melihatmu melakukan ini (memperagakan orang melempar bola basket)," balas Lovren.

 
 
 
View this post on Instagram
 
 
 

A post shared by Liverpool Football Club (@liverpoolfc) on

 

Dibilang tak pernah melakukan lemparan bola basket, Salah pun menyangkalnya.

Dan Salah kemudian tertawa sambil memperagakan bagaimana ia melempar bola.

Lalu saat giliran Dejan Lovren, ia menjawab jika dirinya menyukai tenis dan tenis meja.

"Saya suka tenis, saya suka ping pong (tenis meja)," tutur Lovren.

Yang kemudian dibalas Salah dengan membocorkan jika Dejan pernah kalah 21 kali dalam tenis meja.

Lovren kemudian menantang Salah bertarung di depan kamera akibat hal tersebut.

 
 
 
View this post on Instagram
 
 
 

A post shared by BolaStylo (@bolastylo) on

 



Source : Liverpool
Penulis : Ananda Lathifah Rozalina
Editor : Ananda Lathifah Rozalina
Video Pilihan