Lionel Messi Pilih Neymar Sebagai Suksesornya di Barcelona, Pertanda Hengkang?

Fauzi Handoko Arif Rabu, 27 November 2019 | 13:45 WIB
Megabintang Barcelona, Lionel Messi. (TWITTER.COM/FCBARCELONA)

BolaStylo.com - Megabintang Lionel Messi telah menunjuk suksesornya jika suatu saat nanti benar-benar meninggalkan Barcelona.

Lionel Messi merupakan pemain terlama saat ini di Barcelona sekaligus sosok yang membuat lini serang Blaugrana disegani tim lawan.

Menurut data Transfermarkt, Lionel Messi telah mencetak 612 gol dan 248 assist dari 699 penampilan bersama Barcelona.

Namun, pemain berusia 32 tahun ini sudah memberikan peringatan untuk segera hengkang dengan menunjuk suksesornya.

Baca Juga: SEA Games 2019 - Pemain Kamboja Dikabarkan Luka-luka Usai Bertanding

Sebelum pensiun Messi sudah menemukan suksesornya di Blaugrana, ia memilih Neymar sebagai penggantinya.

"Dalam dua tahun saya akan pergi, dan dia (Neymar) akan menggantikanku," kata Messi kepada France Football dikutip BolaStylo.com dari Marca.

Neymar sebelumnya pernah berkarier di Barcelona selama empat tahun.

Dalam empat tahun tersebut, Neymar telah mencetak 105 gol dan 76 assist dari 186 penampilan di semua ajang.

Baca Juga: Pakai Benda Ini di Liga Champions, Cristiano Ronaldo Disebut Meniru Pemain Lain

Pemain asal Brasil itu bersama Suarez dan Messi telah membentuk trio di lini serang Barcelona yang sering disebut "MSN".

Ketika ketiga pemain itu bermain bersama, Barcelona sukses mempersembahkan gelar Liga Champions pada 2015.

"Kami hanya bisa memenangkan Liga Champions bersama," ujar Messi.

Neymar sebenarnya diharapkan Messi untuk kembali ke Barcelona setelah hijrah ke PSG.

Akan tetapi, masalah administrasi membuat Neymar gagal kembali ke Barcelona.

Kendala dana disebut-sebut membuat Barcelona menyerah mengejar Neymar.

Baca Juga: Luis Milla dan PSSI Dijadwalkan Bertemu di Filipina, Ini Tanggalnya!

 

 



Source : Marca.com
Penulis : Fauzi Handoko Arif
Editor : Eko Isdiyanto
Video Pilihan