Ramai-ramai Media Asing Menyorot Kekacauan SEA Games 2019 Filipina

Fauzi Handoko Arif Kamis, 28 November 2019 | 12:09 WIB
Pemberitaan media Inggris, BBC tentang kacau balaunya SEA Games 2019. (bbc.com)

Ia pun menegaskan masalah ini karena anggaran nasional Filipina untuk SEA Games 2019 dialihkan ke hal lain.

Selain para atlet, banyak jurnalis yang dibuat kelimpungan dengan panitia penyelenggara.

Baca Juga: Hasil Liga Champions - Gol Pemain Terbaik Belgia Buyarkan Ambisi Liverpool

Para jurnalis mengeluhkan sistem administrasi yang kacau balau, seperti kartu izin untuk peliputan ke setiap ajang SEA Games 2019 belum ada.

Alhasil apabila jurnalis ingin meliput event harus membeli tiket terlebih dahulu.

Howard Johnson membeli tiket menonton pertandingan sepak bola, Filipina vs Myanmar.

Kendati pertandingan pertama sepak bola sudah mulai, tetapi ia masih memilih pekerjaan kontruksi masih berlangsung di dalam Stadion Rizal Memorial.

Baca Juga: SEA Games 2019 - Indonesia Sumbang 3 dari 5 Atlet Terbaik, Ada Jonatan Christie

Sisi lapangan, stadion, dan rumput permainan memang terlihat bagus, namun koridor tempat tim berjalan sebelum pertandingan masih kurang baik.

Adapula papan nama untuk ruang ganti timnas Filipina masih dicetak dari kertas A4.

Howard Johnson setelah melihat pertandingan Filipina vs Myanmar langsung menemui Salvador Panelo yang merupakan juru bicara Presiden Rodrigo Duterte.

Saat ditanya mengenai ajang ini sebagai cerminan dari pemerintahan Duterte, Salvador mengelak.

"Presiden berkinerja sangat baik sebagai pemimpin negara ini, beberapa kekacauan (menjelang pertandingan) bukan cerminan dari kinerja presiden," kata Salador dikutip BolaStylo.com dari BBC.

Baca Juga: Hasil Liga Champions - Kecuali Liverpool, Ini 8 Tim yang Lolos ke 16 Besar!



Source : bbc.com
Penulis : Fauzi Handoko Arif
Editor : Eko Isdiyanto
Video Pilihan