Akomodasi SEA Games 2019 Kacau, Tim Angkat Besi Indonesia Pilih Sewa Hotel Sendiri

Aziz Gancar Widyamukti Kamis, 28 November 2019 | 15:55 WIB
SEA Games 2019, Filipina Minta Maaf ()

BolaStylo.com - Tim angkat besi Indonesia disebut membayar hotel dan transportasi sendiri dalam ajang SEA Games 2019.

Perhelatan SEA Games 2019 di Filipina hingga saat ini terus mendapat sorotan tajam publik.

SEA Games 2019 sejatinya baru secara resmi dibuka pada hari Sabtu (30/11/2019) mendatang di Philippine Arena, Manila.

Namun demikian, sudah banyak kontingen dari negara peserta yang menyampaikan keluhan soal kinerja panitia penyelenggara SEA Games 2019.

Baca Juga: Jadwal Timnas U-22 Indonesia Vs Singapura, Live di RCTI!

Mereka menilai bahwa Filipina belum siap untuk menjadi tuan rumah pesta olahraga multievent terbesar se-Asia Tenggara itu.

Hal itu dibuktikan dengan aspek akomodasi dan infrastruktur dari panitia penyelenggara yang dinilai tidak layak.

Salah satunya dialami timnas Kamboja yang harus tidur di karpet karena kamar hotel belum disiapkan oleh pihak panitia.

Baca Juga: Indra Sjafri Bicara Mental Timnas U-22 Indonesia Jelang Lawan Singapura

Berkaca dari pengalaman tak menyenangkan timnas Kamboja, tim angkat besi Indonesia tak mau mengalami hal serupa.

Dilansir BolaStylo.com dari GMA Network, tim angkat besi Indonesia diketahui memesan hitel sendiri di Filipina.

Mereka sengaja melakukan hal itu untuk menghindari masalah akomodasi seperti yang dihadapi tim lain.

Baca Juga: Satu Kelebihan yang Bikin Timnas U-22 Indonesia Istimewa di Mata Singapura

Tim angkat besi Indonesia sudah tiba di Filipina pada Rabu (27/11/2019) pukul 08.00 pagi waktu setempat.

Mereka langsung menggelar latihan pada sore hari setelah beberapa jam tiba di Filipina.

Tercatat, ada empat atlet yang mengikuti sesi latihan saat itu.

Baca Juga: Link Live Streaming Persebaya Vs Semen Padang Liga 1 2019, Tuan Rumah Tak Mau Jemawa!

Keempat atlet tersebut adalah Eko Yuli Irawan, Lisa Setiawati, Rahmat Erwin, dan Deni.

Eko Yuli Irawan dkk sejatinya dijadwalkan baru berlatih pada Jumat (29/11/2019).

Namun mereka sengaja datang dan berlatih lebih awal agar memantapkan persiapan dan fokus.

Selanjutnya, akan ada enam atlet lagi yang berlatih yang dibagi di sesi pagi dan sore pada esok hari.



Source : Gmanetwork
Penulis : Aziz Gancar Widyamukti
Editor : Aziz Gancar Widyamukti
Video Pilihan