SEA Games 2019 - Jadwal Timnas U-22 Indonesia Vs Brunei Live RCTI!

Eko Isdiyanto Selasa, 3 Desember 2019 | 11:28 WIB
Pelatih timnas U-22 Indonesia, Indra Sjafri, saat laga melawan Vietnam di SEA Games 2019 (Garry Andrew Lotulung / Kompas.com)

Timnas U-22 Indonesia berhasil meraih 6 poin hasil dua kemenangan dari tiga kali pertandingan di fase grup.

Di peringkat pertama terdapat Vietnam, sementara Thailand berada di posisi kedua dengan poin yang sama dengan Indonesia.

Baca Juga: Ini Kata Lionel Messi Saat Menangi Ballon d'Or Keenam Kalinya

Timnas U-22 Indonesia kalah selisih gol dari Thailand, hal ini lah yang menjadi alasan Indra Sjafri ingin anak asuhnya menciptakan gol sebanyak mungkin lawan Brunei.

Menyusul hal itu, Indra ingin para pemainnya mengeluarkan semua kemampuan yang dimiliki.

Pasalnya, di pertemuan terakhir kedua tim ketika di ajang Kualifikasi AFC U-23 bulan Maret lalu, Indonesia hanya menang tipis dengan skor 2-1 atas Brunei.

"Brunei tetap kami waspadai karena mereka pernah menyulitkan kami saat Kualifikasi AFC U-23 bulan Maret lalu di Vietnam," ujar Indra.



Source : PSSI.org,bolastylo.bolasport.com
Penulis : Eko Isdiyanto
Editor : Eko Isdiyanto
Video Pilihan