Terungkap Isi Percakapan Indra Sjafri dan Evan Dimas saat Indonesia Kalahkan Myanmar

Aziz Gancar Widyamukti Senin, 9 Desember 2019 | 07:13 WIB
Gelandang Timnas U-22 Indonesia Evan DImas membeberkan pembicaraannya dengan Indra Sjafri. (INSTAGRAM.COM/PSBARITOPUTERAOFFICIAL)

BolaStylo.com - Gelandang timnas U-22 Indonesia, Evan Dimas, mengungkapkan isi pembicaraannya dengan pelatih Indra Sjafri setelah timnya mengalahkan Myanmar.

Evan Dimas menjadi salah satu pemain timnas U-22 Indonesia yang mendapat sorotan publik saat melawan Myanmar, Sabtu (8/12/2019).

Pada laga yang berlangsung di Stadion Rizal Memorial itu, timnas U-22 Indonesia mengalahkan Myanmar dengan skor 4-2.

Dua dari empat gol timnas U-22 Indonesia merupakan hasil sumbangan dari Evan Dimas.

Baca Juga: Bawa Indonesia ke Final SEA Games 2019, Egy Maulana Dipuji Lechia Gdansk

Bukan hanya karena penampilannya, Evan Dimas disorot lantaran mengalami kejadian menarik dengan pelatih Indra Sjafri.

Dilansir BolaStylo.com dari Kompas.com, saat itu pelatih Indra Sjafri terlihat memanggil Evan Dimas.

Indra kemudian berbicara, lalu memeluk Evan Dimas.

Baca Juga: Jadwal Final Bulu Tangkis SEA Games 2019 - 3 Wakil Indonesia Berebut Emas

Momen itu tidak hanya terjadi sekali, Indra tampak memeluk Evan Dimas selepas pertandingan dan berdikusi sekitar dua menit.

Seusai laga, isi pembicaraan antara Evan Dimas dengan Indra Sjafri akhirnya terungkap.

"Saya memang berkeinginan Evan harus repbound seperti yang saya inginkan dulu. Karena banyak penanganan-penanganan setelah saya pisah dengan dia, posisinya tidak tepat," kata Indra.

Baca Juga: Vietnam Terancam Kehilangan Pilar Penting Jelang Lawan Timnas U-22 Indonesia

Indra mengaku sudah mampu mengembalikan kehebatan Evan Dimas saat membela Indonesia pada ajang SEA Games 2019.

Ia pun meyakini Evan Dimas bakal tampil lebih baik saat Indonesia melawan Vietnam di partai final pada Selasa (10/12/2019).

"Sekarang saya kembalikan ke posisi yang sebenarnya dan hasilnya dua gol," ujar Indra menambahkan.

Baca Juga: SEA Games 2019 - Pelatih Vietnam Sesumbar Kalahkan Indonesia untuk Ketiga Kalinya!

Sementara itu, Evan Dimas juga telah membeberkan isi percakapannya dengan pelatih Indra Sjafri.

Ia mengatakan bahwa Indra Sjafri menyampaikan terima kasih atas penampillannya pada laga kontra Myanmar.

"Dia bilang terima kasih. Sama-sama terima kasih," kata Evan.

Baca Juga: Satu Kekuatan Timnas U-22 Indonesia yang Paling Ditakuti Striker Vietnam

Evan sendiri juga mengakui bahwa Indra berhasil mengembalikan kehebatannya pada ajang SEA Games 2019.

Lebih lanjut, Evan merasa bersyukur bisa membawa timnas U-22 Indonesia melaju ke final

"Bersyukur tadi bisa kasih kontribusi untuk tim dan alhamdulillah bisa melaju ke final," ujarnya.

"Saya selalu bersyukur atas gol gol tadi Terima kasih kepada teman-teman yang sudah bantu saya cetak gol hari ini. Yang pasti, kami harus fokus lawan Vietnam," ucap Evan.

Selanjutnya, timnas U-22 Indonesia akan melawan Vietnam pada partai final SEA Games 2019 di Stadion Rizal Memorial, Selasa (10/12/2019).



Source : kompas
Penulis : Aziz Gancar Widyamukti
Editor : Aziz Gancar Widyamukti
Video Pilihan