Indra Sjafri Pastikan Kondisi Egy Maulana dan Osvaldo Haay Tak Bermasalah

Aziz Gancar Widyamukti Senin, 9 Desember 2019 | 11:14 WIB
Trio pemain timnas U-22 Indonesia; Egy Maulana Vikri, Saddil Ramdani (tengah), dan Osvaldo Haay bergembira saat merayakan gol ke gawang timnas U-22 Singapura pada laga kedua sepak bola putra SEA Games 2019 di Stadion Rizal Memorial, Manila, Filipina, 28 November 2019. (MEDIA PSSI)

Egy dikabarkan mengalami cedera karena harus ditandu keluar lapangan ketika pertandingan memasuki babak tambahan.

Sebagai gantinya, pelatih Indra Sjafri kemudian memasukkan WItan Sulaiman pada sisa waktu pertandingan.

Baca Juga: SEA Games 2019 - Timnas U-22 Indonesia Dapat Bocoran Strategi Vietnam

Menanggapi kabar tersebut, pelatih Indra Sjafri akhirnya memberikan penjelasan soal kondisi Egy Maulana.

Penjelasan itu disampaikan Indra Sjafri saat berbincang dalam acara Primetime News Metro TV, Minggu (8/12/2019).

Indra menyatakan tak ada masalah dengan kondisi Egy, seperti yang dilaporkan tim dokter.

Baca Juga: Terungkap Isi Percakapan Indra Sjafri dan Evan Dimas saat Indonesia Kalahkan Myanmar

Selain berbicara soal kondisi Egy, Indra juga memastikan Osvaldo Haay siap tampil pada partai final.

"Alhamdulillah tadi sore kami ada recovery lagi, terakhir laporan tim dokter kalau untuk Egy tidak ada masalah, Osvaldo juga tidak ada masalah," kata Indra dikutip BolaStylo.com dari Tribunnews.com.

Di sisi lain, Indra sendiri masih menunggu hasil diskusi tim dokter untuk menentukan line-up pemain melawan Vietnam.

Indra dan tim dokter bakal membahas kondisi para pemainnya mengenai kesiapan untuk tampil di laga final nanti.



Source : tribunnews
Penulis : Aziz Gancar Widyamukti
Editor : Aziz Gancar Widyamukti
Video Pilihan