Untuk memenangkan laga final ini, Vietnam perlu memenanglan kendali atas bola.
Jika telah mencetak skor, skuat Park Hang-seo diharapkan untuk bisa menjaga skor.
"Ini final, di mana semua peduli dengan skor, bukan kualitas pertandingan," kata Singh.
Singh memberikan masukan kepada timnas U-22 Vietnam supaya serangan ke Indonesia semakine efektif.
"U22 Vietnam adalah tim yang lebih kuat. Namun, jangan pernah berpikir bahwa tim yang lebih kuat selalu harus menyerang kekuatan total," ujar Singh.
Vietnam disarankan untuk mengubah beberapa pendekatan guna mendesak skuat Indra Sjafri.
"Saya pikir timnas U-22 Vietnam perlu mengubah pendekatan pertandingan dalam beberapa saat. Mereka harus menemukan bagaimana cara skuad U-22 (lain) mendorong Indonesia ," ujar Singh.
Laga Timnas U-22 Vietnam melawan timnas U-22 Indonesia di final SEA Games 2019, digelar pada Selasa (10/12/2019). Laga tersebut akan dilangsungkan di Stadion Rizal Memorial, Manila, Filipina, pukul 19.00 WIB.
Source | : | zing.vn |
Penulis | : | Rara Ayu Sekar Langit |
Editor | : | Aziz Gancar Widyamukti |