Legenda Chelsea Ucapkan Selamat atas Pensiunnya Bambang Pamungkas

Eko Isdiyanto Sabtu, 21 Desember 2019 | 13:47 WIB
Bambang Pamungkas (SUCI RAHAYU/BOLASPORT.COM)

BolaStylo.com - Legenda Chelsea sekaligus mantan pemain Persib Bandung, Michael Essien turut mengucapkan ucapan selamat atas pensiunnya Bambang Pamungkas.

Keputusan Bambang Pamungkas untuk pensiun sebagai pesepak bola mendapat perhatian legenda Chelsea sekaligus mantan pemain Persib Bandung, Michael Essien.

Michael Essien turut mengucapkan salam perpisahan setelah mengetaui Bambang Pamungkas memutuskan untuk pensiun sebagai pemain sepak bola profesional.

Seperti yang diketahui bahwa pesepak bola asal Ghana itu pernah menjadi bagian dari kompetisi sepak bola kasta tertinggi di Indonesia beberapa waktu lalu.

Puas malang melintang bersama jajaran klub besar Eropa, Essien kemudian melanjutkan kariernya bersama Persib Bandung.

Baca Juga: Gagal Total di SEA Games 2019, Thailand Dipusingkan Persiapan Piala Asia U-23 2020

Mantan pemain Chelsea dan Real Madrid itu berlabuh ke Persib Bandung pada 2017.

Ia menghabiskan satu musim bersama Pangeran Biru di gelaran Liga 1 2017, sebelum akhirnya hijrah ke Azerbaijan.

 
 
 
View this post on Instagram
 
 
 

A post shared by Michael Essien® ميخائيل (@michaelessien) on

Mengetahui Bambang Pamungkas pensiun, Essien pun turut mengucapkan ucapan selamat.

Hal itu tampak dari sebuah tulisan yang diunggah pada akun Instagram pribadi pada Jumat (20/12/2019).

Baca Juga: Dua Pemain Muda Diproyeksi Gantikan Peran Hariono di Persib Bandung

Dalam unggahan tersebut, Essien juga menyertakan salah satu foto Bambang Pamungkas dengan mengenakan jersey timnas Indonesia.

"Happy Retirement big man Bambang Pamungkas," tulis Essien.

 
 
 
View this post on Instagram
 
 
 

A post shared by Michael Essien® ميخائيل (@michaelessien) on

Penyerang gaek Persija Jakarta, Bambang Pamungkas memutuskan pensiun sebagai pesepak bola profesional di tahun 2019.

Sosok yang akrab disapa Bepe berhasil menorehkan 86 caps untuk timnas Indonesia sejak 1999 dengan raihan 38 gol hingga April 2013.

Baca Juga: Robert Rene Alberts Ungkap 2 Alasan Persib Enggan Perpanjang Kontrak Hariono

Indikasi gantung sepatu Bepe juga sudah mencuat sejak Piala AFF 2012, kala itu ia berlaga dengan mengenakan nama punggung 'Pamungkas'.



Source : bolastylo.bolasport.com
Penulis : Eko Isdiyanto
Editor : Eko Isdiyanto
Video Pilihan