BolaStylo.com - Legenda Persib Bandung, Hariono, akan menjalani laga terakhirnya bersama Maung Bandung saat berjumpa PSM Makassar.
Persib Bandung dijadwalkan menjamu PSM Makassar pada laga pekan ke-34 Liga 1 2019 di Stadion Si Jalak Harupat, Kabupaten Bandung, Minggu (22/12/2019).
Laga tersebut akan menjadi pertandingan yang spesial sekaligus emosional bagi legenda Persib Bandung, Hariono.
Pertandingan melawan PSM Makassar akan menjadi laga terakhir Hariono bersama Persib Bandung.
Baca Juga: Robert Rene Alberts Ungkap 2 Alasan Persib Enggan Perpanjang Kontrak Hariono
Sebab, Maung Bandung dipastikan tidak akan memperpanjang kontrak Hariono pada musim depan.
Keputusan Persib mencoret Hariono tentu menjadi kabar mengejutkan bagi pencinta sepak bola Tanah Air, khususnya Bobotoh.
Terlebih Hariono merupakan pemain yang terlama membela Persib diantara para pemain lain saat ini.
Baca Juga: Dua Pemain Muda Diproyeksi Gantikan Peran Hariono di Persib Bandung
Ia sudah memperkuat Persib selama 11 tahun sejak didatangkan dari Deltras Sidoarjo pada 2008 silam.
Namun, pelatih Persib Robert Rene Alberts menilai pencoretan Hariono merupakan hal yang wajar dalam sebuah klub.
Hal itu dikatakan Robert Alberts dalam konferensi pers pra-pertandingan di Graha Persib, Sabtu (21/12/2019).
Baca Juga: Jawaban Singkat Hariono soal Kabar Dirinya Dicoret dari Persib Bandung
"Hariono menghadapi laga terakhirnya, ini adalah hal yang normal bagi seluruh pemain, dia sudah menjalani 11 tahun, dan dia sudah membawa piala bagi Persib Bandung, tim mungkin juga perlu meregenerasi," ujar Robert dikutip BolaStylo.com dari Tribun Jabar.
Pada pertandingan melawan PSM, Hariono sangat mungkin mendapat kesempatan bermain.
Sebab, Robert Alberts ingin memberikan sebuah kenangan agar Hariono bisa menikmati atmosfer permainan terakhir bersama Persib.
Baca Juga: Bojan Malisic Tak Terima Hariono Dicoret dari Persib Bandung
Rencananya Robert Alberts akan memainkan Hariono pada babak kedua.
"Hariono adalah yang terbaik untuk Persib Bandung, kami akan berikan perpisahan yang baik dengan rekan timnya, manajemen juga, sangat emosional untuk Hariono besok, kami tahu kontribusi dia, tapi kehidupan berjalan terus, sepak bola terus berjalan," ujarnya.
"Kami punya pemain muda berbakat seperti Beckham, Zola, dan kami harus mulai membangun Persib untuk bisa persiapan musim depan," kata pelatih asal Belanda itu.