Pelatih Persib Bandung Samakan Hariono dengan 2 Legenda Chelsea

Aziz Gancar Widyamukti Senin, 23 Desember 2019 | 07:20 WIB
Nomor punggung 24 milik gelandang Persib Bandung, Hariono, yang dipensiunkan untuk menghormati jasa-jasanya selama berseragam Pangeran Biru. (GREGORIUS ADITYA KATUK/PERSIB.CO.ID)

Lebih lanjut, Hariono mengklaim sosok Robert Rene Alberts tak menginginkan keberadaannya di skuad Maung Bandung.

"Saya sebenarnya ingin pensiun di Persib. Tetapi pelatih tidak ingin saya di sini. Saya mengalah, dan pergi dari tim ini," ujar Hariono.

Baca Juga: Harapan Hariono Pensiun di Persib Bandung Pupus Karena Pelatih

"Apalah arti nama demi lambang di dada," katanya.

Merespons pernyataan Hariono, pelatih Robert Alberts akhirnya buka suara.

Pelatih asal Belanda itu menanggapi pernyataan Hariono dengan santai.

Hariono Angkat Kaki dari Persib Bandung

Menurut Robert Alberts, wajar Hariono menyampaikan pernyataan seperti itu karena sedang dalam situasi emosional.

"Hariono sedang emosional ketika berbicara di depan umum dan itu tidak apa-apa, apapun bisa diekspresikan," kata Robert Alberts.

Robert Alberts menambahkan, situasi yang dialami oleh Hariono sama seperti dengan John Terry dan Frank Lampard.



Source : Tribun Jabar
Penulis : Aziz Gancar Widyamukti
Editor : Aziz Gancar Widyamukti
Video Pilihan