Soal Mimpi Hariono Pensiun di Persib Bandung, Ini Kata Manajemen Klub

Aziz Gancar Widyamukti Senin, 23 Desember 2019 | 12:17 WIB
Momen saat Hariono diangkat pemain Persib Bandung dalam seremoni perpisahan yang digelar pada pekan terakhir Liga 1 2019, Minggu (22/12/2019) (TWITTER.COM/PERSIB)

BolaStylo.com - Manajemen Persib Bandung, memberi tanggapan terkait keinginan Hariono pensiun bersama skuad Maung Bandung.

Hariono sempat berujar bahwa dirinya kelak ingin menutup kariernya bersama Persib Bandung.

Pengakuan jujur itu disampaikan Hariono saat Persib Bandung melawan PSM Makassar pada pekan ke-34 Liga 1 2019.

Pada laga tersebut, Persib Bandung sukses mengalahkan PSM Makassar dengan skor 5-2 di Stadion Si Jalak Harupat, Kabupaten Bandung, Minggu (22/12/2019).

Baca Juga: Pamit dari Persib Bandung, Hariono Sebut Dirinya Tak Diinginkan Pelatih

Dua gol dari PSM dicetak oleh Ferdinand Sinaga (6') dan Raphael Maitimo (73').

Sementara itu Persib meraih kemenangan lewat gol Ezechiel Ndouassel (7', 32', 70', dan 83') dan penalti Hariono pada menit ke-67.

Selepas laga, Hariono menyampaikan kalimat perpisahan di depan pemain dan ofisial Persib serta para pendukungnya.

Baca Juga: Pelatih Persib Bandung Samakan Hariono dengan 2 Legenda Chelsea

Ya, Hariono dan Persib dipastikan berpisah setelah kebersamaan mereka terjalin selama 11 tahun.



Source : Persib
Penulis : Aziz Gancar Widyamukti
Editor : Aziz Gancar Widyamukti
Video Pilihan