BolaStylo.com - Timnas U-16 Indonesia sukses meraih kemenangan saat melakoni pertandingan uji coba perdana melawan tim Top Skor Indonesia.
Timnas U-16 Indonesia terus melakukan berbagai persiapan sebelum berlaga pada ajang Piala AFF dan AFC U-16 2020.
Salah satu bentuk persiapan timnas U-16 Indonesia itu adalah menggelar pemusatan latihan di Stadion Patriot, Bekasi.
Pelatih timnas U-16 Indonesia, Bima Sakti, telah memanggil 24 pemain yang mengikuti pemusatan terhitung mulai 15 hingga 26 Desember 2019.
Baca Juga: Daftar 24 Pemain Timnas U-16 Indonesia yang Ikut TC Piala Asia U-16 2020
Selain menggelar pemusatan latihan, timnas U-16 Indonesia juga melakukan persiapan dengan menjalani laga uji coba.
Skuad Garuda Asia dijadwalkan menggelar dua kali uji tanding sebelum pemusatan latihan berakhir.
Timnas U-16 Indonesia telah melaksanakan uji coba pertama melawan tim Top Skor Indonesia.
Baca Juga: Tangisi Kepergian Hariono, Ada Hal Menyentuh yang Dialami Kapten Persib
Laga antara timnas U-16 Indonesia kontra tim Top Skor Indonesia itu berlangsung di Stadion Patriot Candrabhaga, Bekasi, Senin (23/12/2019).
Hasilnya, Aditya Dafa dkk berhasil menyudahi perlawanan tim Top Skor Indonesia dengan kemenangan telak 5-3.
Gol kemenangan timnas U-16 Indonesia tercipta lewat brace Ahmad Athallah, Resa Aditya, Aditya Dafa dan satu gol bunuh diri lawan.
Baca Juga: Daftar 13 Pemain yang Dipertahankan Persija Jakarta untuk Liga 1 2020
Hasil ini tentu menjadi awal yang cukup bagus bagi timnas U-16 Indonesia dalam mempersiapkan diri sebelum tampil di Piala AFF dan AFC U-16 2020.
Selanjutnya, timnas U-16 Indonesia akan melawan tim Asiop U-16 pada 25 Desember 2019.
Kemudian timnas U-16 Indonesia juga akan kembali kembali melakukan pemusatan latihan dan uji coba Internasional pada Januari 2020.
Source | : | Bolastylo.com |
Penulis | : | Aziz Gancar Widyamukti |
Editor | : | Aziz Gancar Widyamukti |