Jadi Korban Rasis di Liga Inggris, Bek Chelsea Curhat Begini!

Mutiara Kurnia Gusti Selasa, 24 Desember 2019 | 18:00 WIB
Bek Chelsea, Antonio Rudiger (TWITTER.COM/CHELSEAFC)

"Sangat menyedihkan melihat rasisme lagi di pertandingan sepak bola, tetapi saya pikir sangat penting untuk membicarakannya di depan umum. Jika tidak, itu akan dilupakan lagi dalam beberapa hari (seperti biasa)," tulisnya.

"Saya tidak ingin melibatkan Tottenham sebagai klub secara keseluruhan dalam situasi ini karena saya tahu hanya beberapa orang idiot yang menjadi pelaku. Saya mendapat banyak pesan dukungan di media sosial dari penggemar Spurs juga dalam beberapa jam terakhir - terima kasih banyak untuk ini,"

Baca Juga: Tanggapan Jose Mourinho atas Rasisme Antonio Rudiger

"Saya benar-benar berharap bahwa pelanggar akan ditemukan dan dihukum segera, dan di tanah sepakbola modern seperti Stadion Tottenham Hotspur dengan puluhan TV dan kamera keamanan, harus dimungkinkan untuk menemukan dan kemudian menghukum mereka,"

"Jika tidak, maka pasti ada saksi di stadion yang melihat dan mendengar kejadian itu. Sangat memalukan bahwa rasisme masih ada pada tahun 2019. Kapan omong kosong ini akan berhenti?," pungkas pemain 26 tahun itu.

Baca Juga: Pihak Tottenham Investigasi Kasus Rasisme Antonio Rudiger

Laga yang digelar di Tottenham Hotspur Stadium tersebut berhasil dimenangkan oleh Chelsea dengan skor 2-0.

Sepasang gol Willian menjadi penentu kemenangan The Blues untuk mencuri tiga poin di markas Spurs.

Hasil ini membawa Chelsea berhasil menjauh dari kejaran tim dibawahnya dan menjaga posisi mereka untuk tetap di zona Liga Champions pada klasemen sementara.

Baca Juga: Jadwal Boxing Day Liga Inggris, Big Match dan Debut Dua Pelatih Anyar!

 
 
 
Lihat postingan ini di Instagram
 
 
 

Sebuah kiriman dibagikan oleh BolaStylo (@bolastylo) pada



Source : bolastylo.bolasport.com
Penulis : Mutiara Kurnia Gusti
Editor : Eko Isdiyanto
Video Pilihan