Solskjaer Sandingkan Gol Marcus Rashford dengan Superb Header Ronaldo

Reno Kusdaroji Jumat, 27 Desember 2019 | 13:23 WIB
Striker Manchester United, Marcus Rashford, mencetak golke gawang Newcastle United dalam laga di Old Trafford, Kamis (26/12/2019). (TWITTER.COM/PREMIER LEAGUE)

BolaStylo.com - Manajer Man United, Ole Gunnar Solskjaer, membandingkan Marcus Rashford dengan megabintang Juventus, Cristiano Ronaldo.

Solskjaer membandingkan keduanya setelah Rashford mencetak gol dengan sundulan kepala pada laga Boxing Day Liga Inggris melawan Newcastle United.

Pada pertandingan yang berlangsung di Stadion Old Trafford, Jumat (27/12/2019) dinihari WIB, Manchester United menang dengan skor 4-1.

Satu dari empat gol kemenangan Manchester United diciptakan oleh Marcus Rashford pada menit ke-41.

Rashford mencetak gol kesebelasnya sekaligus menjadi top scorer Setan Merah di Liga Inggris musim ini.

Baca Juga: Antoine Griezmann dan Lionel Messi Nyatanya Punya Hubungan yang Baik

Gol sundulan pemain asal Inggris itu membuat sang pelatih takjub dan teringat akan gol sundulan Ronaldo beberapa waktu yang lalu.

Rashford melompat tinggi seperti halnya Ronaldo ketika mencetak gol melawan Sampdoria.

Dilansir BolaStylo.com dari Fox Sports, Solskjaer menganggap bahwa gol yang dicetak Rashford juga merupakan 'superb header'.

Manajer Setan Merah itu juga memuji kedisiplinan Rashford yang selalu berlatih rajin dan tepat waktu.



Source : bolastylo.bolasport.com,FOXSportsAsia.com
Penulis : Reno Kusdaroji
Editor : Aziz Gancar Widyamukti
Video Pilihan