BolaStylo.com - Mantan pemain LA Galaxy, Zlatan Ibrahimovic, dikabarkan setuju untuk 'rujuk' ke AC Milan dengan syarat-syarat tertentu.
Zlatan Ibrahimovic diberitakan telah setuju untuk memperkuat mantan klubnya di Liga Italia, AC Milan, setelah memutuskan untuk tidak memperpanjang kontrak di LA Galaxy.
Selain AC Milan, kabar hengkangnya pemain yang berposisi penyerang ini juga menarik minat kontestan lain Serie A, Bologna dan tim Liga Inggris, Everton untuk mendapatkan jasa dari pemain 38 tahun itu.
Baca Juga: Kostum Natal Lionel Messi Menggelitik Para Fans dan Netizen
Namun rupanya Ibrahimovic lebih memilih kembali bersama klub lamanya yang berlaga di kompetisi domestik kasta tertinggi Negeri Pizza tersebut.
Dilansir BolaStylo.com dari Antara, kesepakatan akan segera diambil oleh manajemen AC Milan serta Ibrahimovic dalam dua hari kedepan.
Santer terdengar bahwa Ibrahimovic memberikan perjanjian dan ketentuan tersendiri untuk kontraknya bersama I Rossoneri.
Namun, durasi awal karirnya bersama Milan diketahui selama enam bulan.
Baca Juga: Paham Tabiat Buruk Cristiano Ronaldo, Model Seksi Rusia Ini Lakukan Hal Tak Terduga!
Zlatan Ibrahimovic pernah membela AC Milan selama dua musim, yakni pada 2010 dan 2012.
Torehan 56 gol dalam 85 pertandingan menjadi prestasi yang diukirnya bersama klub berjuluk I Rossoneri ini.
Pada musim pertamanya, Ibrahimovic berhasil membantu raksasa Italia tersebut untuk merengkuh trofi Liga Italia 2010-2011.
Baca Juga: Lionel Messi Yakin Akan Kalahkan Rekor Legendaris Pele
Kembalinya Ibrahimovic ke Milan diharapkan bisa membantu i Rossoneri untuk keluar dari keterpurukan di musim ini.
Saat ini AC Milan berada di posisi ke 11 yang baru mengumpulkan 21 poin dari 17 laga yang sudah dilakoni.
Bahkan di laga terakhir. skuat asuhan Stefano Pioli ini dibabat habis oleh Atalanta dengan skor akhir 0-5.
Baca Juga: Antoine Griezmann dan Lionel Messi Nyatanya Punya Hubungan yang Baik
Source | : | Antara,bolastylo.bolasport.com |
Penulis | : | Mutiara Kurnia Gusti |
Editor | : | Aziz Gancar Widyamukti |