Robin Van Persie Kritik Ole Gunnar Solskjar yang Tidak Marah!

Reno Kusdaroji Kamis, 2 Januari 2020 | 13:00 WIB
Pelatih Manchester United, Ole Gunnar Solskjaer. (TWITTER.COM/MUNITEDFR)

BolaStylo.com - Robin van Persie mengatakan manajer Man United, Ole Gunnar Solskjaer harus lebih marah lagi ketika The Red Devils kalah.

Manchester United dipaksa harus menelan kekalahan ketika bertandang ke markas Arsenal Emirates Stadium (0-2) pada laga lanjutan Liga Inggris (2/1/2020).

Kekalahan Man United sekaligus menjadi kemenangan Mikel Arteta sebagai manajer Arsenal.

Mantan penyerang Arsenal dan Man United, Robin van Persie terlihat kesal atas ekspresi yang diperlihatkan manajer The Red Devils, Ole Gunnar Solskjaer ketika kalah.

Menurut mantan penyerang timnas Belanda itu, Solskjaer terlalu baik sebagai seorang manajer yang baru saja menelan kekalahan.

Baca Juga: Mantan Pemain Manchester United Minta Ole Gunnar Solskjaer Lebih Galak

Dilansir BolaStylo.com dari BT Sport, ia ingin melihat manajer Manchester United itu 'sedikit lebih kejam' setelah timnya mengalami kekalahan.

"Ketika saya mendengarkan Ole, ia terdengar seperti orang yang sangat baik," kata Van Persie.

"Saya ingin melihatnya sedikit lebih kejam, jika perlu marah."

"Saya melihatnya tersenyum sekarang setelah pertandingan seperti itu."

"Saat tim mengalami kekalahan seperti ini, bukanlah saatnya untuk tersenyum."

Baca Juga: Kalah Lawan Arsenal, Fans Man United Kambing Hitamkan Jesse Lingard

Solskjaer memang sering terlihat dengan raut wajah baik di setiap pertandingan entah itu menang atau kalah.

Ia selalu memuji penampilan pemain-pemain muda The Red Devils dan membandingkannya dengan legenda-legenda sepakbola.

Menurut Van Persie, Solskjaer seharusnya marah akan hasil pertandingan dan menjadikannya motivasi untuk balas dendam di pertandingan selanjutnya.

Mantan penyerang timnas Belanda itu mengatakan bahwa para pemain Man United harus takut akan hukuman ketika tidak tampil.

Baca Juga: Komentar Menohok Kevin De Bryune Usai Disandingkan dengan Legenda Manchester United!

"Mereka membutuhkan rencana bermain dan ketakutan dari sang pelatih," kata Van Persie.

"Jika anda tidak melakukan apa yang diperintahkan pelatih, seperti mengejar bola atau melakukan umpan, anda akan dihukum."

"Misalnya seperti tidak akan dimainkan pada pertandingan berikutnya."

"Hal itu dapat membantu para pemain berkembang."

Man United sejauh ini telah menjalani setengah musim dengan penampilan yang kurang konsisten.

The Red Devils hanya mampu meraih delapan kemenangan, tujuh seri, dan enam kekalahan dari 21 pertandingan Liga Inggris.

Baca Juga: Manchester United Miliki Striker Terbaik di Eropa, Kata Sosok Ini!

 

 
 
 
View this post on Instagram
 
 
 

A post shared by BolaStylo (@bolastylo) on



Source : bolastylo.bolasport.com,Btsport.com
Penulis : Reno Kusdaroji
Editor : Ananda Lathifah Rozalina
Video Pilihan