Kembali ke Persib, Victor Igbonefo: Terima Kasih Bobotoh

Ananda Lathifah Rozalina Jumat, 3 Januari 2020 | 12:05 WIB
Bek timnas Indonesia, Victor Igbonefo menjalani latihan bersama PTT Rayong sebelum melakoni laga kontra Suphanburi FC pada lanjutan Liga Thailand 1 2019, 14 September 2019. (FACEBOOK.COM/PTTRY)

BolaStylo.com - Victor Igbonefo akhirnya kembali ke Persi Bandung usai melanglang buana di luar negeri.

Setelah semusim membela klub Thailand, PTT Rayong di musim 2018, Victor Igbonefo memilih kembali ke Indonesia.

Dikutip dari BolaSport.com yang melansir laman Antara, pemain naturalisasi asal Nigeria itu diprediksi akan kembali berseragam Persib Bandung.

Rencananya Igbonefo akan segera tiba di Bandung pada Januari 2020.

Usai resmi kembali, Igbonefo mengaku tak sabar bertemu dengan Bobotoh yang tak lain adalah pendukung Persib Bandung.

Baca Juga: Mantan Pemain Manchester United Beberkan Aturan Sir Alex Fergusson Soal Mabuk-mabukan

"Saya senang bergabung dengan Persib dan tidak sabar ingin segera bertemu bobotoh," ujar Victor Igbonefo.

Selain itu, Igbonefo juga ingin mengucapkan terima kasih pada Bobotoh.

Pasalnya, ia merasakan dukungan Bobotoh kala dirinya berkarier di Thailand musim lalu.

"Saya juga mau mengucapkan terima kasih kepada semua bobotoh atas dukungan mereka semua, di saat juga saya bermain di Thailand selalu dapat dukungan dan doa dari mereka," ucap Victor Igbonefo.

Meski sudah resmi, Igbonefo masih belum memberi informasi apapun terkait detail kontraknya dengan manajemen.

Ia akan membicarakan hal tersebut di hari perkenalannya mendatang.

 
 
 
View this post on Instagram
 
 
 

A post shared by BolaStylo (@bolastylo) on

 



Source : Antara,BolaSport.com
Penulis : Ananda Lathifah Rozalina
Editor : Ananda Lathifah Rozalina
Video Pilihan