BolaStylo.com - Bintang Muda Wolves, Adama Traore mengaku bahwa tubuh atletis miliknya diperoleh tanpa latihan susah payah.
Pemain sayap Wolverhampton Wanderers, Adama Traore diketahui memiliki badan yang besar dan kekar.
Walaupun berbadan atletis besar, pemain jebolan akademi Barcelona itu dapat bermain lincah sebagai winger Wolves.
Pemuda berusia 23 tahun itu kerap merepotkan pemain belakang lawan di Liga Inggris musim ini.
Kecepatannya dari sektor sayap merupakan senjata andalan manajer klub Nuno Espirito Santo.
Terbukti, dalam 20 pertandingannya bersama Wolves musim ini Traore telah menorehkan empat gol dan empat assist.
Baca Juga: Tekuk Manchester City di Boxing Day, Begini Komentar Pelatih Wolves!
Yang terbaru, ia tercatat sebagai individu dengan dribel sukses terbanyak ketika melawan Watford pada laga tahun baru kemarin.
Ketika ditanya soal rahasia fisiknya yang terlihat atletis, Traore justru menjelaskan hal yang sulit untuk dipercaya.
Dilansir BolaStylo.com dari La Sexta, pemuda itu menjelaskan rahasianya memiliki badan yang atletis dan kekar.
"Latihan saya? Saya tidak melakukan angkat beban," kata Traore.
"Itu memang sulit untuk dipercaya, namun saya tidak melakukannya. Ini (badan besar) adalah genetika.
Baca Juga: Legenda Manchester United Sarankan Solskjaer Lepas Paul Pogba
"Saya memang berlatih, namun mendapatkan massa otot dengan sangat cepat." imbuhnya.
Traore menjelaskan bahwa ia tidak melakukan latihan angkat beban dengan intensif guna membesarkan massa otot.
Bahkan pemuda itu menjelaskan jarang melakukan latihan angkat beban.
Menurutnya rahasia badan besar dan kekar yang dimilikinya adalah karena alasan genetika yang dimilikinya saja.
Baca Juga: Jordan Henderson Pemain Terpenting Liverpool Menurut Jurgen Klopp
Source | : | bolastylo.bolasport.com,lasexta.com |
Penulis | : | Reno Kusdaroji |
Editor | : | Eko Isdiyanto |