Alasan Zlatan Ibrahimovic Pilih Kembali Berseragam AC Milan!

Reno Kusdaroji Sabtu, 4 Januari 2020 | 10:16 WIB
Zlatan Ibrahimovic akan memakai kostum nomor 21 di AC Milan 2019-2020. (TWITTER @ACMILAN)

BolaStylo.com - Mantan Striker Ac Milan, Zlatan Ibrahimovic mengungkapkan alasannya memilih kembali berseragam I Rossoneri .

Setelah tujuh tahun bergonta-ganti klub, Zlatan Ibrahimovic memutuskan kembali ke pangkuan AC Milan pada bursa transfer Januari ini.

Meski sudah berusia 38 tahun, striker legendaris Swedia ini mengakui banyak klub yang menginginkan jasanya.

Ia mengaku banyak klub besar Eropa yang mengontaknya setelah kontraknya di LA Galaxy habis.

Namun ia akhirnya memilih untuk kembali ke pelukan I Rossoneri.

Baca Juga: Zlatan Ibrahimovic 'Rujuk' ke AC Milan dengan Syarat Tertentu

Dilansir BolaStylo.com dari Goal, ia mengungkapkan alasannya memilih AC Milan.

"Di usia 38 saya mendapat lebih banyak tawaran ketimbang saat berusia 28 tahun," kata Ibra.

"Saya mencari adrenalin dalam diri, untuk mengeluarkan kemampuan terbaik saya."

"Ini (memilih AC Milan) bukanlah sebuah keputusan sulit."

"Milan mengembalikan kebahagiaan saya untuk bermain sepakbola setelah periode di Barcelona."

Baca Juga: Teror Publik Malmo Menjalar ke Rumah Ibrahimovic, Begini Penampakannya!

Ibra memilih pulang ke San Siro karena Milan telah berjasa mengembalikan kebahagiaannya setelah musim mengecewakannya bersama Barcelona.

Mantan striker Swedia itu juga menjelaskan bahwa kepindahannya ke PSG bukan berdasarkan keinginan pribadinya.

"Pada 2012 saya pergi (untuk bergabung dengan Paris Saint-Germain) di luar kehendak saya," kata Ibra.

"Tetapi situasinya memang begitu dan tak ada yang bisa saya perbuat saat itu."

Baca Juga: Hal 'Bodoh' Bikin Patung Ibrahimovic Dibakar dan Dirusak Suporter Tanah Kelahirannya

Striker berusia 38 tahun itu optimis dapat membatu memperbaiki keadaan klasemen AC Milan saat ini.

"Saya datang ke sini untuk memperbaiki keadaan," kata Ibra.

"Hasil-hasil kami sejauh ini tidak 'wow', tapi musim adalah maraton, bukan sprint."

"Saya belum kehilangan gairah untuk sepakbola,"

Ibra dikontrak AC Milan sampai akhir musim 2019/2020 yang memiliki opsi perpanjangan kontrak satu tahun.

Baca Juga: Gara-gara Gabung Liverpool, Takumi Minamino Mau Membuka Diri

 



Source : BolaSport.com,goal.com,bolastylo.bolasport.com
Penulis : Reno Kusdaroji
Editor : Ananda Lathifah Rozalina
Video Pilihan