Persebaya Promosikan 6 Pemain Muda, Termasuk 3 Pilar Timnas U-19 Indonesia

Aziz Gancar Widyamukti Minggu, 5 Januari 2020 | 09:20 WIB
Logo Persebaya Surabaya (ramadityadomas)

Mereka adalah Mochamad Supriadi, Ernando Ari Sutaryadi, dan Rizky Ridho.

Pelatih Persebaya, Aji Santoso, menyampaikan alasannya mempromosikan enam pemain muda tersebut.

Mochamad Supriadi saat melakoni laga debut bersama Persebaya Surabaya dan di Liga 1 2019, Sabtu (24/8/2019).

Aji menilai mereka memiliki kemampuan yang dibutuhkan oleh tim Persebaya senior.

"Persebaya punya banyak talenta muda, tentu saja itu harus dimaksimalkan," kata Aji Santoso dikutip BolaStylo.com dari laman resmi klub.

"Saya sudah mengamati penampilan mereka, punya potensi yang sangat besar. Supriadi misalnya, dia pemain yang pintar dan punya skill," ujarnya menambahkan.

Baca Juga: Makan Konate Selangkah Lagi Gabung Persebaya Surabaya

Langkah yang diambil Aji sepertinya memang tepat.

Sebab, keenam pemain tersebut telah menunjukkan kemampuan mereka dengan membawa Persebaya menjuarai ajang Elite Pro Academy U-20.

Selain mereka, Persebaya juga memastikan bakal diperkuat pemain muda lainnya, yaknmi Rachmat Irianto.



Source : Persebaya
Penulis : Aziz Gancar Widyamukti
Editor : Aziz Gancar Widyamukti
Video Pilihan