BolaStylo.com - Kevin Gomes mengaku jika tengah diincar banyak klub dan akan memilih klub yang sesuai kriterianya.
Kevin Gomes diketahui gagal mengantarkan Kalteng Putra FC bertahan di Liga 1.
Kalteng Putra berakhir finish di posisi buncit dengan 31 poin di akhir kompetisi.
Hal itu membuat Kalteng Putra FC harus kembali terlempar ke Liga 2 pada musim 2020.
Meski Kalteng Putra FC terlempar ke Liga 2, salah satu pemainnya, Kevin Gomes tampaknya memiliki kesempatan tetap bertahan di Liga 1 musim mendatang.
Dilansir dari Kompas.com, Kevin Gomes mengaku telah mendapatkan tawaran dari beberapa klub Liga 1.
"Ada beberapa klub yang hubungin. Untuk sementara saya masih belum boleh kasih tau klub mana. Dari luar Jawa dan Jawa juga ada," kata Kevin Gomes.
Diincar beberapa klub, Kevin rupanya sudah memiliki kriterianya sendiri.
Baca Juga: Bukan dari Indonesia, Lee Zii Jia Akui Terinspirasi Pebulu Tangkis Ini
Pesepak bola yang berposisi sebagai bek itu menyatakan akan memilih klub yang bisa menawarkannya menit bermain lebih banyak.
"Yang pasti klub yang saya pilih adalah yang bisa dapat jam terbang lebih banyak," ucap Kevin Gomes.
Terlepas dari banyak klub yang menginginkan jasanya, Kevin mengaku merasa sedih atas kegagalan Kalteng Putra FC bertahan di Liga 1.
"Kalteng Putra tim pertama saya di Liga 1. Pengalaman yang sangat baik buat saya, banyak hal yang sangat berharga untuk dipelajari. Sangat disayangkan tim harus degredasi," kata Kevin Gomes.
Meski begitu, pesepak bola berusia 23 tahun itu mengaku akan berusaha lebih baik di klub manapun ia berada.
Artikel ini telah tayang di Kompas.com dengan judul "Diminati Klub Liga 1, Kevin Gomes Utarakan Tim Idamannya"
Source | : | Kompas.com |
Penulis | : | Ananda Lathifah Rozalina |
Editor | : | Ananda Lathifah Rozalina |