CEO PSM Makassar Buka Peluang jika Andik Vermansah Ingin Bergabung

Aziz Gancar Widyamukti Selasa, 7 Januari 2020 | 07:08 WIB
Gelandang Madura United, Andik Vermansah, bersama orang tuanya saat pertandingan pekan ke-10 Liga 1 2019. (KOMPAS.COM/SUCI RAHAYU)

Namun, Munafri menyatakan timnya membuka peluang untuk Andik jika sang pemain berminat untuk gabung.

"Saya tak tahu soal ini dan tak pernah berhubungan juga sebenarnya. Sampai saat ini belum pernah," kata Munafri Arifuddin dikutip BolaStylo.com dari BolaSport.com.

CEO PSM Makassar, Munafri Arifuddin, saat menjawab pertanyaan wartawan di Mixed Zone Stadion Pakansari, Kabupaten Bogor, Selasa (30/4/2019).

"Kalau Andik mau ya kami ayo bernego saja, bagus kalau Andik mau kami akan senang," ujarnya menambahkan.

Akan tetapi, pria yang akrab disapa Appi itu ragu jika Andik berminat gabung ke tim Juku Eja.

Terlebih mantan pemain timnas Indonesia dikenal sebagai pemain yang lebih memilih kontrak jangka panjang dan transfernya bernilai besar.

Baca Juga: Begini Reaksi Ronaldo Saat Tahu Mau Dapat 'Calon Mantu' dari Indonesia

"Kami kan sedang mencari pemain juga. Kemarin saya pikir Andik di satu klub itu kontraknya lama, jadi tidak kami dekati," tuturnya.

"Kalau pun kami mau mendekati dia, nanti akan kami coba cari jalurnya yang gampang," ucapnya.

Mengenai masa depannya, Andik sempat berujar dirinya akan berkarier di klub yang tak jauh dari Jawa Timur.



Source : BolaSport.com
Penulis : Aziz Gancar Widyamukti
Editor : Aziz Gancar Widyamukti
Video Pilihan