Dilepas Persib Bandung, Hariono Mengaku Bersyukur Gabung Bali United

Eko Isdiyanto Rabu, 8 Januari 2020 | 15:09 WIB
Gelandang eks Persib, Hariono, resmi bergabung dengan juara Liga 1 2019, Bali United, untuk mengarungi kompetisi musim depan. (MEDIA OFFICER BALI UNITED)

BolaStylo.com - Mantan gelandang Persib Bandung, Hariono ungkap curahan hati pasca bergabung Bali United serta harapan di kualifikasi Liga Champions Asia.

Mantan pemain Persib Bandung, Hariono menjadi satu dari enam pemain baru yang didatangkan manajemen Bali United untuk musim kompetisi Liga 1 2020.

Lugas dan tak kenal kompromi menjadikan Hariono pemain yang diinginkan pelatih Bali United, Stefano Cugurra.

Sempat memiliki keinginan untuk pensiun di Persib Bandung, takdir justru membawa pesepak bola asal Sidoarjo bergabung dengan jawara Liga 1 2019.

Pasca dilepas Persib Bandung, Hariono merasa bersyukur dapat bergabung dengan klub kebanggaan masyarakat Pulau Dewata, Bali.

Baca Juga: Malaysia Masters 2020 - Ada Drama di Balik Mundurnya Dua Tunggal Putri Tuan Rumah

Dilansir Bolastylo.com dari laman resmi klub, bergabung dengan klub berjuluk Serdadu Tridatu menjadi tantangan tersendiri bagi Hariono.

Terlebih Bali United juga akan berlaga di kualifikasi Liga Champions Asia di tahun 2020.

Gelandang Persib Bandung, Hariono, saat membela timnya di ajang Liga 1 2019.

Pesepak bola berusia 34 tahun ini berharap dapat cepat beradaptasi dengan tim.

"Alhamdulillah bisa gabung Bali United setelah cukup lama saya main di Persib," ucap Hariono.

Baca Juga: Klub Liga Malaysia Siap Boyong Mantan Penyerang Arsenal asal Jerman

"Artinya ini menjadi tantangan tersendiri untuk saya secara pribadi. Apalagi tahun ini akan main di kompetisi Asia.

"Semoga saja saya bisa cepat beradaptasi dengan tim," imbuhnya.

Lebih lanjut, pemain dengan ciri khas rambut gondrong ini tak mengkhawatirkan persaingan di lini tengah Bali United.

Ia menegaskan hanya akan berkeja keras memberi yang terbaik untuk timnya saat ini.

Baca Juga: Striker Andalan Timnas Palestina Umbar Janji Usai Gabung Persebaya

"Mengenai persaingan dengan pemain lain di posisi gelandang, saya serahkan kepada pelatih saja," ujar Hariono.

"Saya di sini hanya berusaha untuk kerja keras dan memberikan yang terbaik yang saya bisa kepada tim," imbuhnya.

 
 
 
View this post on Instagram
 
 

Red Wine memang memiliki manfaat untuk tubuh, tapi sekali lagi, jangan berlebihan ya! #wine #redwine #bugar #gridnetwork

A post shared by BolaStylo (@bolastylo) on



Source : bolastylo.bolasport.com,Baliunited.com
Penulis : Eko Isdiyanto
Editor : Eko Isdiyanto
Video Pilihan