Kento Momota Resmi Mundur dari Indonesia Masters 2020 Karena Alasan Ini

Ananda Lathifah Rozalina Kamis, 9 Januari 2020 | 16:20 WIB
Pemain tunggal putra Jepang, Kento Momota, merayakan kemenangan atas Anthony Sinisuka Ginting di final BWF World Tour Finals 2019. (DOK.BWF)

BolaStylo.com - Tunggal putra Jepang, Kento Momota akhirnya memilih absen dari Indonesia Masters 2020 mendatang.

Turnamen Indonesia Masters 2020 akan digelar beberapa hari usai Malaysia Masters 2020 pada 14-19 Januari 2020.

Indonesia Masters 2020 digadang menjadi salah satu turnamen yang cukup ramai karena antusias publik Indonesia yang memang luar biasa.

Tak heran, Indonesia Masters selalu masuk dalam daftar kompetisi yang diikuti para pebulu tangkis top dunia.

Namun, pada tahun ini beberapa pebulu tangkis top dunia justru menarik diri dari Indonesia Masters 2020.

Baca Juga: Shin Tae-Yong Ogah Beri Janji Manis dan Muluk-muluk untuk Indonesia

Salah satu dari mereka adalah tunggal putra Jepang, Kento Momota.

Momota yang semula dijadwalkan tampil di kompetisi yang akan dihelat di Istora Senayan itu mengaku telah resmi mundur.

Hal itu disampaikan Momota kala dirinya mengikuti Malaysia Masters 2020.

"Saya batal tampil di turnamen pekan depan (Indonesia Masters 2020 -red)" ucap Kento Momota, dikutip BolaStylo.com dari SportFEAT.com yang melansir The Star, Kamis (9/1/2020).

Lebih lanjut, kemunduran Momota itu rupanya dikarenakan kondisi fisiknya yang tengah dalam keadaan kurang baik.

"Karena saya sedang tidak berada dalam kondisi terbaik saya," tambah Momota.

Kento Momota memang menjadi salah satu pebulu tangkis yang cukup sibuk dan rutin mengikuti kompetisi.

Terlebih di akhir tahun, ia baru saja merampungkan kompetisi domestik dan BWF World Tour Finals.

Pebulu tangkis kelahiran tahun 1994 itu takut jika ia memaksakan diri akan membuatnya cedera.

"Saya menjalani musim yang cukup sibuk pada Desember 2019 lalu karena saya juga ikut kompetisi domestik yang dihelat beberapa hari setelah World Tour Finals," terang Momota.

"Saya jadi khawatir kalau saya nekat tampil di turnamen beruntun pekan ini, kondisi fisik saya jadi terpengaruh. Saya tidak mau mengambil risiko kalau sampai cedera," imbuhnya.

 



Source : the star,SportFEAT.com
Penulis : Ananda Lathifah Rozalina
Editor : Ananda Lathifah Rozalina
Video Pilihan