Namun juara Malaysia Masters 2020 itu dan tiga korban lainnya masih dalam perawatan tim dokter dan belum mendapat izin meninggalkan rumah sakit.
Hal itu dikatakan oleh Wakil Direktur Rumah Sakit Putrajaya, dr. Muhd Siv Merican Abdullah.
Baca Juga: Teco Sebut 2 Bintang Tampines Rovers yang Wajib Diwaspadai Bali United
"Kami masih harus memantau mereka, jadi dipastikan dia (Kento Momota) akan tinggal satu malam lagi," kata Muhd Siv Merican Abdullah, dikutip BolaStylo.com dari Kompas.com.
"Mereka berada di tangan yang baik, jangan khawatir," ujar Muhd Siv.
Insiden kecelakaan ini tentu menjadi ironi bagi Kento Momota.
Pasalnya, ia mengalami kejadian nahas itu satu hari setelah menjuarai turnamen Malaysia Masters 2020.
Kento Momota memastikan diri menjadi juara setelah mengalahkan rivalnya asal Denmark, Viktor Axelsen, dengan skor 24-22, 21-11.
Source | : | Kompas Bola |
Penulis | : | Aziz Gancar Widyamukti |
Editor | : | Aziz Gancar Widyamukti |