BolaStylo.com - Pelatih sekaligus manajer Timnas U-19 Indonesia akhirnya membeberkan mengapa ia memilih Thailand sebagai tempat pemusatan latihan Timnas U-19 Indonesia.
Setelah melakoni latihan perdana bersama Timnas U-19 Indonesia pada Senin (13/1/2020) lalu, Shin Tae-Yong berniat membawa para pemain melakukan pemusatan latihan.
Ada sekitar 30 pemain terbaik yang diseleksi dan akan mengikuti pemusatan latihan kedua.
Baca Juga: Jadwal Indonesia Masters 2020 - Final Malaysia Masters 2020 Terulang Dini di Istora
Terkait tempat, Shin Tae-Yong memilih melakukan pemusatan latihan kedua ini di Chiangmai, Thailand.
Alasannya, karena Shin berencana ingin mempertemukan Timnas U-19 Indonesia dengan beberapa klub Liga Korea yang juga akan datang ke Thailand.
"Kami pemusatan latihan di Chiangmai karena nanti akan datang klub-klub Korea Selatan," kata Shin Tae-yong.
"Jadi kami juga harus bersaing dengan tim-tim Korea Selatan, makanya kami ke Thailand," ucap eks pelatih timnas Korea Selatan di Piala Dunia 2018 itu.
Terlepas dari rencananya tersebut, Shin Tae-Yong mengaku belum tahu jelas tentang karakter para pemain Timnas U-19 Indonesia.
Ia masih memerlukan meeting dengan staff kepelatihan termasuk Indra Sjafri untuk memahami kondisi.
"Jujur saya belum tahu apa-apa tentang pemain Indonesia. Kami akan meeting banyak dengan staf kepelatihan dari Korea."
"Dan juga dengan staf dari coach Indra Sjafri," ujar pelatih asal Korea Selatan menambahkan.
Source | : | BolaSport.com |
Penulis | : | Ananda Lathifah Rozalina |
Editor | : | Ananda Lathifah Rozalina |