Akan tetapi, pelatih berusia 50 tahun itu merasakan kontur yang tak terlalu rata saat menginjakkan kakinya di lapangan.
"Lapangannya kurang bagus. Kondisinya bisa membuat pemain jadi cedera," kata Shin Tae-yong.
Baca Juga: Kiper Timnas Indonesia Ungkap Alasannya Gabung Persib Bandung
"Saya lihat lapangan dari luar kelihatannya bagus-bagus saja, tapi langsung terasa beda di dalamnya."
"Dengan kondisi begini, pemain Indonesia harus berhati-hati selama berlatih di sini," ujarnya menambahkan.
Mendengar kritik pedas yang disampaikan Shin Tae-yong, PSSI selaku induk sepak bola Indonesia pun angkat bicara.
Direktur Teknik PSSI, Danurwindo, mengaku telah menerima kritik dari Shin Tae-yong soal kualitas lapangan.
"Saya sudah berbicara dengan Shin terkait lapangan. Dia mengatakan bahwa lapangan sebenarnya bagus tetapi masih kurang rata," kata Danurwindo, dikutip BolaStylo.com dari Antara.
Menurut Danurwindo, kritik yang disampaikan Shin Tae-yong bisa dikatakan masih masuk akal.
Source | : | Antara |
Penulis | : | Aziz Gancar Widyamukti |
Editor | : | Aziz Gancar Widyamukti |