Ini Alasan Mengapa Liu Yu Chen Sangat Mengidolakan Hendra Setiawan, Ternyata....

Ananda Lathifah Rozalina Jumat, 17 Januari 2020 | 07:06 WIB
Pasangan ganda putra Indonesia, Mohammad Ahsan/Hendra Setiawan, bersalaman dengan duet Li Jun Hui/Liu Yu Chen dari China usai pertandingan semifinal Malaysia Masters 2020 di Axiata Arena, Bukit Jalil, Kuala Lumpur, Sabtu (11/1/2020). (BADMINTON INDONESIA)

BolaStylo.com - Ganda putra China, Liu Yu Chen membeberkan alasannya mengapa bisa mengidolakan pebulu tangkis Indonesia, Hendra Setiawan.

Sudah jadi rahasia umum bagi para penggemar bulu tangkis jika Liu Yu Chen merupakan salah satu penggemar Hendra Setiawan.

Liu mengakui hal itu sendiri dan kerap kali menunjukkannya lewat berbagai unggahan dan sikapnya.

Ganda putra China itu diketahui kerap menyempatkan diri melihat pertandingan Hendra, foto bersama hingga akrab dengan keluarga sang idola.

Baca Juga: Sempat Bilang Tak Butuh Kiper, Persib Bandung Resmi Perkenalkan Penjaga Gawang Baru

Hal itu pun membuat netizen penasaran soal alasan mengapa Liu bisa mengidolakan Hendra.

Pertanyaan tersebut pun dijawab Liu dengan sangat sederhana dalam video singkat akun Youtube Hendra.

Liu menyatakan jika alasannya mengidolakan Hendra adalah karena Hendra sangat jago bermain bulu tangkis.

"Karena dia sangat bagus," tutur Liu Yu Chen.

 

Liu memang tak salah mengidolakan Hendra.

Ganda putra Indonesia itu diketahui mendapatkan julukan dewa dari para penggemar bulu tangkis China.

Hendra memang terhitung sebagai pebulu tangkis yang hampir komplit dalam hal mengoleksi gelar.

Mantan rekan Markis Kido itu diketahui sudah merasakan emas Olimpiade, gelar juara dunia berkali-kali, emas Asian Games, emas SEA Games dan deretan gelar superseries yang tak terhitung.

Bahkan di usianya yang berada di angka 35 tahun, Hendra bersama rekannya Ahsan masih bisa meraih gelar juara dunia 2019 lalu mengalahkan para pebulu tangkis yang lebih muda darinya.

 
 
 
View this post on Instagram
 
 
 

A post shared by BolaStylo (@bolastylo) on

 



Source : Tournament Software
Penulis : Ananda Lathifah Rozalina
Editor : Ananda Lathifah Rozalina
Video Pilihan