BolaStylo.com - Nasib Ezechiel N Douassel di Persib Bandung hingga saat ini masih abu-abu lantaran belum ada kejelasan dari pihak manajemen.
Ezechiel N Douassel sendiri sudah menyatakan keinginannya untuk hengkang dari Persib Bandung namun sampai sekarang belum ada kesepakatan.
Kontrak Ezechiel N Douassel dengan Persib Bandung memang masih berlaku hingga akhir tahun 2020.
Menanggapi situasi ini, pelatih Persib, Robert Alberts mengaku belum mendapatkan kepastian soal status Ezechiel N Douassel.
Robert Alberts juga menegaskan untul keputusan bertahan atau pergi diserahkan kepada sang pemain sendiri.
Bagi Robert, kepergian pemain bintang di satu klub merupakan hal yang wajar di sepak bola profesional.
"Seperti yang saya katakan sejak lama, jika ada pemain yang tidak merasa senang, mereka harus katakan pada kami. Itu hal normal di sepak bola, banyak klub menjual pemain bintangnya dan itu bagian dari bisnis di sepak bola. Tapi saya tidak tahu mengenai diskusi dengan manajemen," kata Robert.
Baca Juga: Jawaban Manajemen Persija Jakarta soal Isu Kedatangan Osvaldo Haay
Pelatih Persib itu pun mengatakan jika dirinya telah mengetahui alasan kenapa Ezechiel ingin pergi.
Sayangnya untuk waktu ini, Robert masih belum bisa menyampaikan hal tersebut.
"Iya, tapi saya tidak bisa katakan itu saat ini. Karena semua belum usai, belum diputuskan apakah dia tinggal atau tidak," ujar Robert.
Ezechiel memang menjadi andalan Persib pada kompetisi liga 1 musim lalu.
Pemaina asal Chad itu berhasil mencetak 15 gol selama musim 2019.
Artikel ini telah tayang di tribunjabar.id dengan judul Robert Alberts Sudah Tahu Alasan Ezechiel Ndouasel Ingin Pergi, Pertahankan atau Lepas?