Pulih dari Cedera, Beckham Siap Jadi Andalan Persib Musim 2020

Reno Kusdaroji Minggu, 26 Januari 2020 | 14:25 WIB
Pemain Persib Bandung, Beckham Putra Nugraha (Media Persib Bandung)

BolaStylo.com - Gelandang muda Persib Bandung, Beckham Putra Nugraha, siap menghadapi musim kompetisi 2020 setelah dinyatakan sebentar lagi pulih dari cedera.

Gelandang Persib Bandung, Beckham Putra Nugraha mengalami cedera hamstring di kaki kanannya ketika menjalani seleksi timnas U-19 Indonesia.

Akibat cedera tersebut, pemain kelahiran Bandung itu langsung dipulangkan ke Persib lantaran tidak bisa melanjutkan tahapan seleksi selanjutnya.

Tim medis pun ikut membantu Beckham memulihkan cederanya agar dapat siap bertanding untuk musim kompetisi 2020.

Jebolan akademi Persib itu harus menepi dari menu latihan sang pelatih, Robert Rene Alberts.

Baca Juga: Target Juara Persib Bandung, Robert Rene Alberts Singgung Pemecatan Pelatih

Ia menjalani latihan terpisah bersama fisioterapis Persib, Benidiktus Adi Prianto, untuk membantu mempercepat pemulihannya.

Dokter tim Persib Bandung, Rafy Ghani akhirnya buka suara terkait kondisi cedera yang dialami Beckham pada Sabtu (25/1/2020).

Ia mengungkapkan perkembangan terkini dari sang pemain setelah menjalani latihan yang berbeda.

Saat ini kondisinya telah membaik dengan cepat, dan Beckham dinyatakan dapat pulih ketika musim kompetisi Liga 1 2020 mulai bergulir.

"Kalau Beckham, cederanya itu didapat waktu di timnas, dia ada hamstring di kaki kanannya," kata Rafy dilansir BolaStylo.com dari Kompas.com.

Baca Juga: Resmi, Persib Bandung Umukan Perpanjangan Kontrak Omid Nazari

"Mudah-mudahan dalam satu atau dua pekan ini bisa membaik," tutur Rafy menambahkan.

Menurut Rafy, cedera Beckham tidak terlalu parah dan diprediksi dapat pulih dengan cepat.

Ia juga percaya gelandang muda itu bisa berlatih normal saat Persib menjalani pemusatan latihan di Lembang.

Beckham berharap pada musim 2020 dapat bermain lebih banyak guna membuktikan kemampuan dirinya.

Baca Juga: Supardi Nasir Akui Belum Tanda Tangan Kontrak Baru di Persib Bandung

Gelandang muda tersebut juga berambisi untuk menjadi starter Pangeran Biru.

Terlepas dari keinginannya tersebut, perkembangan karier adik kandung Gian Zola Nasrullah ini terbilang cukup melesat.

Beckham memiliki semangat yang membara untuk menjadi pemain andalan Persib di masa depan.

persiBaca Juga: Alasan Menyentuh Supardi Nasir Putuskan Bertahan di Persib Bandung



Source : Kompas.com,bolastylo.bolasport.com
Penulis : Reno Kusdaroji
Editor : Aziz Gancar Widyamukti
Video Pilihan