Bima Sakti Ungkap Peran Shin Tae-yong dalam Persiapan Timnas U-16 Indonesia

Aziz Gancar Widyamukti Senin, 27 Januari 2020 | 13:36 WIB
Pelatih timnas Indonesia, Shin Tae-yong menjawab pertanyaan wartawan di Stadion Wibawa Mukti, Cikarang, Senin (13/1/2020). (MUHAMMAD ROBBANI/BOLASPORT.COM)

"Usia U-16 fisiknya berbeda. Kami mendapatkan kesempatan coach Shin ikut turun tangan," kata Bima dikutip BolaStylo.com dari Kompas.com.

"Dia memberikan informasi yang positif buat kami dan juga pelatih fisik sehingga bisa diatur sedemikian rupa," ujar Bima menambahkan.

Baca Juga: Persebaya Kurang Hoki di Tahun Tikus Logam, Ini Saran Pakar Feng Shui!

Selain mendapat saran soal fisik, Bima juga mendapatmasukan soal filosofi permainan ala Korea Selatan.

"Yang menjadi formasi dasar Shin hampir sama, yaitu 4-3-3 khas bertahan 4-1-1," tuturnya.

Biam sendiri telah mempraktikkan masukan yang ia terima dari Shin Tae-yong.

Baca Juga: Cetak Gol Debut, Ezechiel Bawa Bhayangkara FC Juara Turnamen Pramusim

Hasilnya, dia melihat adanya perkembangan para pemain timnas U-16 Indonesia saat mengalahkan PSBK Blitar dengan skor 5-1.

"Tim mengandalkan speed, power, determinasi tinggi, sudah ada progress yang ditunjukkan anak-anak," ucap Bima mengakhiri.



Source : kompas
Penulis : Aziz Gancar Widyamukti
Editor : Aziz Gancar Widyamukti
Video Pilihan