Renovasi Stadion Piala Dunia U-20 2021, Pemkot Solo Butuh Rp80 Miliar

Aziz Gancar Widyamukti Selasa, 28 Januari 2020 | 15:49 WIB
Stadion Manahan, Solo (YULILILLAHITAALA)

BolaStylo.com - Pemerintah Kota (Pemkot) Solo membutuhkan dana besar untuk merehabilitasi lima lapangan pendukung Piala Dunia U-20 2021.

Kota Solo akan menjadi salah satu tuan rumah dalam perhelatan akbar Piala Dunia U-20 2021 mendatang.

Salah satu stadion di Kota Solo, yakni Stadion Manahan, akan menjadi benue berlangsungnya Piala Dunia U-20 2021.

Nantinya, Stadion manahan juga akan didukung dengan lima lapangan lainnya sebagai sarana latihan para pemain dari negara kontestan Piala Dunia U-20 2021.

Baca Juga: Ketum PSSI Optimis Piala Dunia U-20 2021 Sukses Digelar di Indonesia

FIFA menysaratkan agar tuan rumah memiliki lapangan pendukung yang berstandar internasional.

Wali Kota Solo, FX Hadi Rudyatmo, pun mengatakan pihaknya akan segera berbenah menyambut kompetisi sepak bola junior tersebut.

"Untuk venue pendukung ini mesti mengeluarkan anggaran cukup banyak," kata FX Hadi Rudyatmo dikutip BolaStylo.com dari Kompas.com.

Baca Juga: FIFA Segera Pilih Venue Piala Dunia U-20, Markas Bali United Terancam Dicoret

"Saya minta Kadispora untuk melakukan penghitungan. Karena harus sesuai standar internasional," ujarnya menambahkan.



Source : kompas
Penulis : Aziz Gancar Widyamukti
Editor : Aziz Gancar Widyamukti
Video Pilihan