Cristiano Ronaldo dan Figo Tulis Pesan yang Identik untuk Kobe Bryant, Kok bisa?

Reno Kusdaroji Selasa, 28 Januari 2020 | 19:22 WIB
Mantan bintang Los Angeles Lakers, Kobe Bryant. Legenda NBA itu meninggal dunia bersama putrinya Giana dalam kecelakaan helikopter di California, Minggu (26/1/2020) waktu setempat. (TWITTER.COM/BTSPORT)

Hal tersebut membuat setiap orang yang melihatnya heran dan bertanya-tanya.

Meski tulisan itu tulus dan menyentuh, jika sampai sama persis kemungkinan besar ada peniru di antara Ronaldo ataupun Figo.

Jika dilihat dari waktu unggahannya, megabintang Juventus itu mengunggahnya pada Minggu (25/1/2020) sore waktu setempat.

Baca Juga: Momen Kenangan Kobe Dan Messi, Saling Mengagumi Satu Sama Lain

Tiga jam kemudian, Figo mengunggah ucapan cuka lewat akun Twitter pribadinya dengan pesan yang sama persis dengan Ronaldo.

"Sangat sedih mendengar berita memilukan tentang kematian Kobe dan anaknya Giana," tulis Ronaldo.

"Saya ikut kirim rasa berbelasungkawa untuk keluarga dan teman-temannya serta semua orang yang kehilangan nyawa dalam kecelakaaan itu, Legenda RIP (Rest In Peace)."

Baca Juga: Alasan Kepergian Kobe Bryant Meninggalkan Duka di Seluruh Dunia

Hal tersebut membuat para penggemar bertanya-tanya siapakah yang meniru, atau mungkinkah ini karena pasangan Portugal itu berbeda agen yang menyebabkan kebingungan dalam pemberian hormat terakhir.

Dalam kecelakaan itu, Kobe bersama putrinya, Gianna Maria Onroe tewas dalam kecelakaan helikopter di Calabasas, California.

Banyak nama atlet-atlet besar yang ikut memberikan penghormatan terakhir kepada Kobe Bryant karena sosoknya yang selalu menginspirasi.

 Baca Juga: Aksi Heroik Kobe Bryant Sebulan Sebelum Kecelakaan Helikopter



Source : dailymail.co.uk,twitter.com,bolastylo.bolasport.com
Penulis : Reno Kusdaroji
Editor : Aziz Gancar Widyamukti
Video Pilihan