Hengkang dari Bhayangkara FC, Bruno Matos Sudah Gabung Persib Bandung?

Aziz Gancar Widyamukti Selasa, 4 Februari 2020 | 10:19 WIB
Winger Bhayangkara FC, Bruno Matos, saat berduel dengan kiper Persija Jakarta, Andritany Ardhiyasa, pada laga pekan ke-30 Liga 1 2019. (BHAYANGKARA-FOOTBALLCLUB.COM)

BolaStylo.com - Pemain asal Brasil, Bruno Matos, santer dikabarkan merapat ke Persib Bandung setelah dilepas Bhayangkara FC.

Bruno Matos dipastikan tak akan membela Bhayangkara FC pada Liga 1 2020.

Hal itu karena Bruno Matos tak punya tempat lagi di Bhayangkara FC.

Sebab, Bhayangkara FC telah melengkapi susunan pemain asingnya dengan merekrut Lee Yoo-joon, Lee Woon-jae, Guy Herve, dan Renan Silva.

Baca Juga: Bursa Transfer Liga 1 - Persib Bandung Resmi Rekrut Zulham Zamrun

Terkini, Bruno Matos menjadi komoditi panas dalam brusa transfer Liga 1 2020.

Pemain asing asal Brasil itu kabarnya diminati sejumlah klub besar seperti Persib Bandung, Barito Putera, hingga Persija Jakarta.

Namun, kabar teranyar menyebutkan bahwa Bruno Matos sudah tercantum dalam skuad Persib Bandung untuk musim 2020.

Baca Juga: Kultur Islam Bakal Pengaruhi Shin Tae-yong Tentukan Progam Timnas Indonesia

Rumor Bruno Matos ke Persib Bandung kian menguat setelah ada bocoran dari Transfermarkt.

Situs peyedia data asal Jerman itu mencantumkan nama Bruno Matos dalam susunan tim terbaru Persib Bandung.

Dalam situs tersebut, Bruno Matos dilaporkan bergabung ke Persib Bandung sejak Rabu (22/1/2020).

Baca Juga: Situs Luar Negeri Bocorkan Achmad Jufriyanto Gabung ke Bhayangkara FC

Tidak diketahui berapa biaya yang harus dibayar Persib Bandung dan durasi kontrak Bruno Matos.

Namun, Transfermarkt menuliskan harga pasaran Bruno Matos sebesar 425 ribu euro atau sekitar Rp6,46 miliar.

Jika kabar tersebut benar, maka Persib Bandung sudah memiliki tiga pemain asing.

Penampakan situs Transfermarkt yang memuat Bruno Matos telah gabung Persib Bandung pada Rabu (22/1/2020).

Baca Juga: Dilepas Persebaya, Klub Baru Osvaldo Haay Dibocorkan Situs asal Jerman

Hingga saat ini, Persib Bandung sudah memiliki dua pemain asing mereka yakni Nick Kuippers dan Omid Nazari.

Di sisi lain, Persib Bandung masih memantau dua pemain asing yang sedang menjalani trial, Wander Luiz dan Geoffrey Castillion.

Namun, Persib Bandung kemungkinan besar akan memilih Geoffrey Castillion sebagai pemain baru.

Baca Juga: Negosiasi Dimulai, Pelatih Persib Bicara Kontrak ke Geoffrey Castillion

Hal itu karena pelatih Robert Rene Alberts sudah menunjukkan ketertarikan dengan pemain asal Belanda tersebut.

Selain itu, Geoffrey Castillion juga mengaku sudah mendapat tawaran kontrak dari Robert Rene Alberts.



Source : Transfermarkt
Penulis : Aziz Gancar Widyamukti
Editor : Aziz Gancar Widyamukti
Video Pilihan