"Kebenarannya adalah tidak ada penawaran datang pada saya dari Persib Bandung. Saya sudah menunggu untuk beberapa alasan, Persib berpikir saya tidak cocok dengan rencana permaian mereka. Saya memhami itu. Saya hanya berharap Bobotoh akan tahu alasan sebenarnya."
Bauman lantas menjelaskan jika Ia sangat mencintai Persib dan Bobotoh.
Di masa lalu, ia bahkan rela melakukan pertandingan dalam kondisi cedera.
"Saya dengan spenuh hati mencintai dan menghargai baik Persib dan Bobotoh. Saya bahkan pernah beramin ketika saya mengalami cedera bagu. Tapi saya bukan milyuner dan saya punya keluarga untuk dinafkahi. Saya harap pengertian dari para fans sepak bola," lanjutnya.
Ia berharap para penggemar akan mengerti sehingga ia bisa berkarier sebagai pesepak bola profesional.
"Sebagai seorang pesepak bola profesional, saya akan terus bekerja keras dan membayar keyakinan dan kepercayaan semua pihak di lapangan," tutup Bauman.
Dengan segala penjelasnnya tersebut, Bauman berharap semua pihak paham dan tak lagi memberi anggapan miring padanya.
Bauman akan mulai melakoni kompetisi Liga 1 2020 bersama Arema FC yang dijadwalkan dimulai pada 29 Februari 2020 mendatang.
Source | : | BolaSport.com,Tribun Jabar |
Penulis | : | Ananda Lathifah Rozalina |
Editor | : | Ananda Lathifah Rozalina |