PT LIB Ungkap Alasan Persebaya Vs Persik jadi Laga Pembuka Liga 1 2020

Aziz Gancar Widyamukti Rabu, 5 Februari 2020 | 11:06 WIB
Logo Persebaya Surabaya (ramadityadomas)

BolaStylo.com - Direktur Utama PT Liga Indonesia Baru (LIB), Cucu Soemantri, mengatakan alasan laga pembuka Liga 1 2020 mempertemukan Persebaya Surabaya vs Persik Kediri.

PT Liga Indonesia Baru (LIB) telah merilis draft jadwal Liga 1 2020 pada Selasa (4/2/2020).

Laga pertama Liga 1 2020 akan dibuka dengan duel Derbi Jawa Timur antara Persebaya Surabaya kontra Persik Kediri di Stadion Gelora Bung Tomo, Sabtu (29/2/2020).

Jadwal Liga 1 2020 yang masih berbentuk draft ini masih bisa berubah jika ada masukan dari klub kontestan.

Baca Juga: Draft Jadwal Liga 1 2020 - Derbi Jatim Tersaji pada Laga Pembuka

Meski begitu, PSSI menjamin bahwa laga pembuka Liga 1 2020 yang memainkan Persebaya Surabaya vs Persik Kediri tidak akan berubah.

Wakil Ketua Umum PSSI, Cucu Soemantri, mengungkapkan alasan di balik terpilihnya Persebaya Surabaya vs Persik Kediri jadi laga pembuka.

Hal itu diungkapkan Cucu Soemantri daam diskusi yang digelar PT LIB pada Selasa (4/2/2020).

Baca Juga: Teka-teki Sponsor Utama Liga 1 2020, PT LIB Sebut Perusahaan asal Singapura

Cucu mengatakan, bahwa laga pembuka seharusnya dimainkan oleh Bali United selaku juara Liga 1 2019 melawan Persik Kediri.



Source : kompas
Penulis : Aziz Gancar Widyamukti
Editor : Aziz Gancar Widyamukti
Video Pilihan