Shin Tae Yong Akui Dulu Tak Lirik Sepak Bola Asia Tenggara Tapi Semua Berubah Sejak...

Ananda Lathifah Rozalina Kamis, 6 Februari 2020 | 15:13 WIB
Illustrasi Shin Tae Yong ()

BolaStylo.com - Pelatih Timnas Indonesia, Shin Tae Yong membeberkan pernyataan mengejutkan terkait minatnya pada sepak bola Asia Tenggara.

Pelatih asal Korea Selatan, Shin Tae Yong kini diketahui berkarier di Indonesia sebagai pelatih.

Shin diketahui telah menandatangani kontrak jangka panjang 4 tahun bersama Federasi Sepak Bola Indonesia (PSSI).

Dengan menandatangani kontrak bersama PSSI, ini adalah pengalaman pertama Shin berkarier di dunia sepak bola Asia Tenggara.

Sebelumnya, Shin menjajaki karier di Australia dan Korea Selatan sendiri.

Sebagai pendatang baru di dunia sepak bola Asia Tenggara, Shin rupanya menyimpan fakta tak terduga.

Baca Juga: Bukan Marcus/Kevin, Ganda Putri Jepang Justru Akui 'Terpesona' dengan Ahsan/Hendra Karena Hal Ini

Shin mengaku jika dulu ia tak terlalu berminat dengan sepak bola Asia Tenggara.

"Saya dulu tidak terlalu berminat pada sepak bola Asia Tenggara sebelumnya, selama ini kami semua melihat ke atas (sepak bola dengan level yang lebih tinggi)," ujar Shin Tae-yong seperti dikutip BolaStylo dari SuperBall.id yang melansir media Korea.

Namun, semua berubah sejak ia menemukan banyak hal yang menarik dari sepak bola ASEAN.

Pelatih baru PSSI asal Korea Selatan Shin Tae Yong saat ditemui usai penandatanganan kontrak kerja di Stadion Pakansari, Bogor, Jawa Barat, Sabtu (28/12/2019). Dalam pendandatanganan kontrak itu Shin Tae Yong akan menjadi pelatih Timnas selama 4 tahun ke depan serta mendapat souvenir jersey Timnas I

"Dalam beberapa hal, saya jadi tertarik dengan sepak bola Asia Tenggara," lanjut Shin.

Terlepas dari fakta tersebut, Shin rupanya juga menyoroti kecintaan orang Indonesia pada hal-hal berbau Korea.

"Orang Indonesia suka sekali dengan Korea saat mereka melihatnya," tutur Shin Tae-yong.

Pelatih berusia 50 tahun itu beranggapan jika kecintaan publik Indonesia merupakan dampak dari industri KPop yang disukai masyarakat.

Baca Juga: Bukan Khabib Nurmagomedov, Presiden UFC Bilang Petarung Ini Pantas Disetarakan dengan Mike Tyson dan Mochammad Ali

"Inilah kekuatan dari K-Pop, saya sendiri ingin berkontribusi di bidang K-Sports," pungkasnya.

Terlepas dari fakta masa lalu dan pengamatannya terhadap publik Indonesia, Shin akan menanggung tugas cukup berat dalam kontraknya bersama PSSI.

Pasalnya, Shin diberi tugas mengembangkan sepak bola Indonesia baik di timnas senior dan level usia.

Ia harus membina Timnas Indonesia secara keseluruhan dari mulai level usia remaja hingga senior.

Tugas terdekat yang menanti Shin adalah laga Kualifikasi Piala Dunia 2020 pada Maret mendatang.

 
 
 
View this post on Instagram
 
 
 

A post shared by BolaStylo (@bolastylo) on

 



Source : superball
Penulis : Ananda Lathifah Rozalina
Editor : Ananda Lathifah Rozalina
Video Pilihan