Konflik Lionel Messi dengan Abidal Hampir Damai, Legenda Barcelona Ini Malah Kembali Menyulut Api

Reno Kusdaroji Sabtu, 8 Februari 2020 | 15:38 WIB
Abidal and Messi (SPORTbible.com)

BolaStylo.com - Konflik antara megabintang Barcelona, Lionel Messi dengan Eric Abidal kembali memanas karena komentar salah seorang legenda Blaugrana, Rivaldo.

Konflik antara Lionel Messi dengan Direktur Olahraga Barcelona, Eric Abidal nampaknya tak kunjung selesai.

Padahal menurut laporan Marca, Lionel Messi dan Eric Abidal telah berdamai setelah keduanya dipertemukan oleh Presiden Barcelona, Josep Maria Bartomeu.

Perselisihan mereka berdua dimulai ketika Abidal mengomentari penurunan performa klub dengan menuding skuad Blaugrana yang tidak mampu tampil secara konsisten.

Sehingga hal tersebut berujung dengan pemecatan Ernesto Valverde dari kursi kepelatihan.

Baca Juga: Rencana Gila Juventus Duetkan Leo Messi dan Cristiano Ronaldo

Messi yang mendengarnya langsung tersulut emosi, dan segera meminta penjelasan dari mantan rekannya itu.

Pemain berjuluk La Pulga itu menilai tuduhan Abidal ditujukan untuk seluruh pemain.

Setelah keduanya dipertemukan oleh Bartomeu, pihak klub mengklaim baik Messi dan Abidal telah berdamai.

Namun, ketika konflik tersebut mulai mereda, eks bintang Barcelona, Rivaldo malah menyulut api untuk kembali memanas-manasi Messi.

Baca Juga: Krisis Barcelona Disebut Penuh Lelucon oleh Eks Pemainnya Sendiri

Mendengar mantan klub yang pernah dibelanya sedang dalam keadaan krisis, Rivaldo ikut angkat bicara.

Bukan ikut mendamaikan Messi dan Abidal, mantan penyerang timnas Brazil itu justru menyudutkan salah satu pihak.

Dalam konflik itu, Rivaldo berpihak kepada peraih enam gelar Ballon d'Or.

Ia menilai Messi berhak marah atas pernyataan kontroversial yang dilontarkan Abidal.

"Messi memiliki hak untuk marah kepada Abidal persoalan profesionalisme pemain ketika di lapangan," ungkap Rivaldo, Sabtu (8/2/2020).

Baca Juga: Ejekan Pedas Presiden Bayern Muenchen untuk Cristiano Ronaldo

"Memang sangat sulit memahami situasi dari luar, tetapi Messi hanya ingin membela rekan-rekan setimnya.

"Messi hanya ingin tahu siapa pemain yang dimaksud Abidal yang sangat naif dalam kasus ini, saya berharap masalah ini dapat segera diselesaikan secara internal" pungkasnya.

Konflik tersebut membuat Messi dirumorkan bakal hengkang pada bursa transfer musim panas mendatang.

Beberapa klub raksasa Eropa seperti Paris Sanit-Germain, Juventus, dan Manchester City siap menampung Messi jika benar-benar memutuskan pergi meninggalkan Barcelona.

Baca Juga: Barcelona dan Real Madrid, Penyumbang Lima Pemain Gaji Tertinggi di Dunia

 



Source : sportskeeda.com,bolastylo.bolasport.com,Marca.com
Penulis : Reno Kusdaroji
Editor : Ananda Lathifah Rozalina
Video Pilihan