Atmosfer Bonek saat Dukung Persebaya Bikin Kapten Sabah FA Merinding

Reno Kusdaroji Minggu, 9 Februari 2020 | 15:00 WIB
Masyarakat Surabaya Dirusuh Gangster, Bonek Mania Siap Libas Penganggu Keamanan Kota Pahlawan (Surya.co.id)

BolaStylo.com - Kapten Sabah FA, Rawilson Batuil merasa takjub dengan atmosfer yang mampu diciptakan para Bonek untuk mendukung Persebaya Surabaya.

Sabah FA telah melakukan laga uji coba melawan Persebaya Surabaya di Stadion Gelora Bung Tomo, Sabtu (8/2/2020) malam hari.

Pada laga tersebut, Sabah FA dengan menelan kekalahan 1-3 dari Persebaya Surabaya selaku tim tuan rumah.

Awalnya, Sabah FA sebenarnya itu mampu unggul terlebih dahulu berkat gol dari Heto Dinar pada menit ke-6.

Namun, tim tuan rumah berhasil membalikkan keadaan berkat dua gol David da Silva (8', 40') dan Irfan Jaya (90+3').

Baca Juga: Kejuaraan Beregu Asia 2020 - Tim Bulu Tangkis Hong Kong dan China Kena Dampak Virus Corona, Negara ASEAN Ini Untung Besar

Setelah menelan kekalahan, kapten Sabah FA, Rawilson Batuil dengan berbesar hati mengakui keunggulan Persebaya.

Rawilson pun secara tak segan-segan mengaku bersyukur telah mendapat banyak pelajaran dari laga tersebut.

Walaupun tim yang dibelanya sejak tahun 2014 itu mengalami kekalahan.

"Kami banyak belajar dari pertandingan ini, kekerangan dan kelemahan ini akan kami perbaiki," ucap Rawilson dilansir BolaStylo.com dari Tribun Jatim.

Baca Juga: Status Irfan Bachdim di Transfermarkt Berubah, CEO Bali United Tegaskan Hal Ini

Secara mengejutkan, pemain berusia 25 tahun itu juga mengakui bahwa atmostfer para Bonek (pendukung Persebaya) juga membuatnya takjub.

Atmosfer yang diciptakan Bonek mampu membuat Persebaya Surabaya tampil garang dan ikut andil dalam meraih kemenangan.

Menurutnya, Bonek memiliki semangat yang luar biasa dalam memberikan dukungan kepada tim kesayangannya.

Baca Juga: Bursa Transfer Persib - Negosiasi 2 Pemain Rekomendasi Robert Masuki Tahap Akhir

Bahkan Rawilson membandingkan atmosfer dukungan suporter Persebaya itu jauh lebih bagus jika dibandingkan dengan para penggemar di negara asalnya, Malaysia.

"Bagi saya, suporter Persebaya bagus, dibandingkan di Malaysia, suporter Persebaya (lebih) luar biasa," imbuhnya.

Di sisi lain, pelatih Persebaya Surabaya, Aji Santoso menilai para pemainnya mampu bermain dengan apik pada laga tadi malam.

Kini Aji Santoso antusias dalam menyambut musim kompetisi Liga 1 2020 mendatang.

Baca Juga: Bali United Dapat Kabar Buruk Jelang Tampil Perdana di Piala AFC 2020



Source : Surabaya.tribunnews.com,bolastylo.bolasport.com
Penulis : Reno Kusdaroji
Editor : Aziz Gancar Widyamukti
Video Pilihan