Baca Juga: Cetak 5 Gol dalam 2 Laga, Ini Dia Duet Maut Persib Bandung yang Baru!
Hal senada juga diungkapkan oleh Wali Kota Solo, FX Hadi Rudyatmo.
Rudy mengatakan, bahwa Pemkot Surakarta belum mengeluarkan izin penggunaan Stadion Manahan, Solo.
Menurut Rudy, izin penggunaan akan dikeluarkan setelah Presiden Joko Widodo meresmikan stadion berkapasitas 20.003 penonton itu.
Rencananya, Stadion Manahan akan baru diresmikan pada akhir Februari 2020.
Baca Juga: Bahas Perkembangan Persib Bandung, Robert Temukan Satu Masalah Utama
"Kepastian dari Kementerian PUPR Cipta Karya, Stadion Manahan Solo baru boleh digunakan setelah diresmikan. Maunya dari sana seperti itu, ya, kita ikut saja," ujar Rudy menambahkan.
Di sisi lain, Rudy mengatakan laga eksibisi masih boleh berlanjut dengan syarat tanpa penonton.
"Jalan boleh tapi tidak pakai penonton, kita dalam rangka mencoba lapangan," ucapnya.
"Mau batal atau ditunda, dari sananya tidak keluarkan izin, maka saya tidak berani," tutur dia mengakhiri.
Source | : | Tribun Solo |
Penulis | : | Aziz Gancar Widyamukti |
Editor | : | Aziz Gancar Widyamukti |